Ruu minuman beralkohol atau minol bagi saya ok banget dan sangat mendukung dari pada langkah yang diambil oleh Badan Legislasi DPR yang memutuskan akan sanksi pidana maupun denda bagi yang mengkonsumsinya. Lanjutkan..!
Hal ini sebagaimana yang ada didalam draf ruu minuman alkohol yang diberitakan pada hari kamis 12/11/2020 agar mereka dikenakan sanksi pidana bagi yanh meminumnya sebagaimana diatur dalam pasal 20 yang berbunyi sebagai berikut:
"...setiap orang yang mengkonsumsi minumal alkohol sebagaimana dimaksud dalam pasal 7 dipidana dengan pidana penjara paling sedikit 3 bulan dan paling lama 2 tahun. Atau denda paling sedikit Rp 10. 000. 000 (sepuluh juta rupiah) dan paling banyak Rp. 50. 000. 000 (lima puluh juta rupiah)..."
Disisi lain sebagaimana terpapar pada pasal 7 yang terkandung dalam RUU memberikan sanksi tegas soal larangan bagi peminum alkohol tersebut yakni:
"..setiap orang dilarang mengkonsumsi minuman beralkohol golongan A, golongan B, golongan C , minuman beralkohol tradisional dan minuman beralkohol campuran sebagai mana yang dimaksud dengan pasal 4.
Ruu minuman beralkohol ini merupakan sebuah kabar gembira jika Badan Legislasi DPR diputuskan menjadi sebuah keputusan yang nyata sebab banyak sekali manfaatnya untuk kita semua agar barang haram tersebut berhenti produksi di Indonesia. Unfaedah..Â
Saya termasuk sangat mensupport tindakan tersebut. Sungguh suatu keberuntungan bagi generasi penerus bangsa dikemudian hari agar tetap sesuai dengan norma dan adab yang dicita-citakan oleh para leluhur sang pendiri bangsa.
Bahayanya Minuman Keras yang pasti semua sudah mengetahui akan efek serta pengaruhnya bagi kesehatan tubuh kita. Oleh karena itu langkah tersebut kiranya sudah pas jika diterapkan di Indonesia. Sebab minuman keras ini sangat berpengaruh bagi kesehatan tubuh apa bila dikonsumsi secara berlebihan.
Namun sayangnya sekalipun kita mengetahui akan dampak buruk bagi kesehatan masih banyak saja sekarang yang meminumnya.
Banyak diluar sana orang-orang yang mengkonsumsi miras ini dengan berlebihan. Biar pedelah, biar beranilah, biar kerenlah inilah, itulah dan masih banyak lagi alasan mereka yang dijadikan sebagai alasan untuk meminumnya.
Ada yang suatu acara yang bernama Binge Drinking yaitu suatu kegiatan yang sudah tidak asing lagi kita dengar dimana mereka harus mengkonsumsi 5 gelas untuk pria dan  4 gelas untuk wanita dalam waktu satu jam. Entah tujuannya untuk apa saya sendiri kurang tahu.
Di Indonesia jenis merk minuman ini beraneka ragam dan semua mengandung alkohol. Di dalam alkohol ada unsur zat yang bernama etanol yaitu salah satu bahan psikoaktif. Bahan inilah yang jika kita minum menyebabkan turunnya kesadaran pada diri kita.
Bermacam-macam jenis merk minuman beralkohol atau minol ini mempunyai kadar ukuran yang berbeda-beda . Salah satu contohnya adalah arak, wiski, vodka dan lain-lainnya.
Bahayanya Minuman Keras untuk kesehatan pada tubuh kita penting agar secepat mungkin untuk dihindari. Hal ini supaya tidak menimbulkan suatu penyakit yang lebih parah lagi.
Jangan pernah salah tafsir. Jangan pernah salag persepsi bahwa minol akan menyehatkan bagi tubuh kita, itu suatu ungkapan yang keliru disebagian orang.
Justeru malah sebaliknya jika kita mau mengulas minuman alkohol ini lebih dalam. Sebab zat tersebut yang betada dalam alkohol tidak dapat secuilpun mengurangi akan bahayanya dari pada minuman beralkohol tersebut.
Dalam tubuh kita manusia ada hati, ini tentunya minol tersebut dapat merusak hati. Mana ada seorang pemabuk mempunyai nalar, pasti semuanya ngeres bak sampah. Coba saja liat perempuan cantik seksi pakai rok mini didepan mereka kalau tidak diperkosa.
Inilah bagian terpenting dari hati. Maka hati-hatilah dengan hatimu. Semua akan rusak apa bila sudah terpengaruhi oleh minuman alkohol ini. Apa lagi jika meminumnya secara over dosis tinggi.
Minol, ketika kita konsumsi maka akan mengalir disetiap aliran pada darah kita. Selanjutnya bertemu didalam hati guna diselesaikan agar netral dan terbuang dari jasad kita. Akan tetapi yang perlu di ingat bahwa hati ini juga punya kemampuan terbatas. Ada batasnya sehingga tidak mungkin terpecahkan semua dari minol tersebut.
Pada saat minuman alkohol ini telah menjalar kedalam tubuh kita, maka disinilah peran hati bekerja. Yaitu bereaksi lebih keras guna pemosresan minuman tersebut.
Dari siniliah bahwa hati kita terkadang menemui apa yang dinamakan dengan radang hati. Berimbas selanjutnya pada keluarnya beraneka ragam jenis penyakit seperti contohnya kesehatan yang terganggu. Misalnya penumpukan lemak yang ada di hati, sirosis, hepatitis alkoholik serta kanker hati.
Bahaya minol selanjutnya yang masih menyangkut organ tubuh kita adalah dapat menyebabkan sakit jantung serta pembuluh darah.
Meminum beberapa gelas dalam satu waktu atau dalam suatu kesempatan yang lain. Ini pun dapat meningkatkan ukuran tekanan darah dalam secara sementara.
Akan tetapi para pecandu miras yang sering kita lihat pada pesta minuman keras bisa menjadikan meningkatnya berkembangnya hipertensi dalam waktu lama.
Seperti yang sudah sama-sama kita ketahui bahwa hipertensi dapat menyebabkan serta beresiko tinggi terhadap serangan jantung, bisa juga mengalami stroke ataupun kegagalan jantung dan lain-lain.
Sebab ada kadar tersendiri didalam alkohol yang mana tingkat alkohol yang berada didalam darah apabila melampaui batas normal maka akan menjadikan lemahnya otot-otot pada jantung.Â
Apa bila sudah demikian adanya maka minol gampang mempengaruhi pada paru-paru, pada otak kepala serta pada organ tubuh kita yang lainnya.
Bukan hanya disitu saja. Binge drinking juga bisa menjadikan kerja detak jantung tak sewajarnya alias tidak normal biasa disebut dengan aritmia jantung. Munculnya dari hipertensi ini pun dapat menyebabkan resiko terjadinya penyakit yang bernama ginjal kronis.Â
Oleh karena itu sekali lagi saya support agar segera disahkan ruu minuman beralkohol ini agar segera pula Indonesia tetap menjadi Negara yang baldotun thoyyibatun warobun ghoffur.
Telah banyak para generasi kita yang rysak adabnya yang buruk akhlaknya dan yang bejad moralnya disebabkan oleh minuman beralkohol ini.
Sudah saatnya bangsa ini harus bersih menjadi bangsa yang beradab menjadi beraklhak menjadi maju agar dikemudian hari para generasi penerus lebih bermoral dibawah kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Samhudi Bhai
Kompasianer Brebes Community (KBC)-68 Jawa Tengah-Indonesia.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H