Mohon tunggu...
Salsa Nova Nabila
Salsa Nova Nabila Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Nama saya salsa nova nabila, profesi saya menjadi seorang guru paud dan mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Perkembangan Dongeng Era Digital untuk Anak Usia Dini

1 Juli 2024   21:34 Diperbarui: 1 Juli 2024   21:52 343
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 gahttps://store.tigaserangkai.com/produk/kumpulan-cerita-anak-muslim-berkarakter-hebat/mbar

Abstrak

Dongeng adalah cerita rakyat yang sudah menjadi bagian ibudaya selama berabad-abad. Tradisi dongeng ini memiliki peran penting dalam menyampaikan nilai-nilai moral, budaya, dan pengetahuan untuk generasi seterusnya agar tradisi dongeng akan terus berkembang. Di era digital ini, perkembangan dongeng dalam era digital saat ini dan komunikasi telah membawa pengaruh signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan, termasuk tradisi mendongeng.

Di era digital saat ini juga membawa dampak positif dan negatif untuk pelestarian dongeng. Dan disisi lain pula teknologi digital juga membuka peluang baru untuk menikmati dongeng dengan lebih mudah karena hal ini bisa meningkatkan imajinasi anak dan memperkuat nilai moral dan budaya yang terkandung dalam dongeng.

Namun, penting untuk diingat bahwa Dongeng di era digital  bukan berarti pengganti dari tradisi mendongeng secara langsung karena dongeng menciptakan kehangatan dalam orang tua dan anak yang tidak bisa di gantikan oleh era digital saat ini. Dan harus diingat kan kembali orang tua harus seimbang dalam memastikan aktivitas era digital dan non-digital untuk anak-anak agar selalu tau perkembangan zaman tradisional dalam cerita dongeng.

PEMBAHASAN

Di era digital saat ini ,perkembangan teknologi informasi sangat membawa perubahan besar dalam perkembangan dunia Pendidikan dan cara pengasuhan anak. Dan salah satu tradisi yang berpengaruh adalah aktivitas mendongeng bagi anak usia dini. Tradisi mendongeng yang dulunya dilakukan secara lisan oleh orang tua dan anak,kini telah berkembang dengan adanya berbagai media digital seperti aplikasi -aplikasi yang makin berkembang dan membawa peluang dan tantangan baru dalam mendongeng pada anak usia dini , berikut adalah media yang berkembang pada Dongeng di era digital diantaranya :

1.Aplikasi cerita interaktif

Cerita anak Muslimah : Yang menyajikan dongeng -dongeng Islami dengan menampilkan berbagai animasi serta audio yang menarik sehingga tidak akan bosan untuk ditonton.

Kisah teladan nabi dan rasul: berisi tentang inspiratif kisah nabi dan rasul dalam mendirikan agama islam dengan menggunakan ilustrasi yang indah.

siplah gramedia
siplah gramedia

Dongeng anak Indonesia : koleksi cerita rakyat Indonesia dengan fitur yang edukatif yang memiliki tujuan untuk memberi pengetahuan dan nilai-nilai positif kepada anak.

gramedia
gramedia

2.Aplikasi streaming dongeng
Spotify : apliaksi yang menyediakan berbagai podcast dongeng dengan berbagai bahasa yang menarik .

iVoox
iVoox

 Youtube kids: aplikasi yang disajikan khusus anak-anak dan media ini menyediakan film dongeng animasi dan edukatif.

Tek.id
Tek.id

Disney + hotstar :  film dan serial Disney yang memiliki koleksi dongeng anak yang klasik dan modern.

Penting untuk dicatat bahwa tidak semua aplikasi Dongeng itu baik untuk dipertontonkan. Sehingga orang tua harus pintar-pintar memilih aplikasi dongeng yang sesuai dengan usia anak dan minat anak.

Adapun tips untuk dalam memilih aplikasi Dongeng pada anak :

Pertimbangkan usia dan minat :  harus perhatikan aplikasi sesuai minat anak agar bisa menikmati ceritanya dengan maksimal.

Perhatikan konten yang mendidik : pastikan aplikasi tersebut mengandung nilai-nilai yang positif dan dapat membantu perkembangan anak.

Perhatikan keamanan dan privasi : pastikan apalikasi tersebut aman untuk dipertontonkan dan memiliki fitur privasi yang menandai untuk melindungi anak.

Bacalah komentar pengguna:  bacalah terlebih dahulu sebelum mengunduh aplikasi agar mendapatkan gambar yang berkualitas.

Namun dengan adanya aplikasi diera digital saat ini sangat memberikan tantangan bagi pola asuh orang tua pada anak dan harus lebih teliti lagi dalam menggunakan media digital dengan bijak . sehingga jangan sampai anak terlalu ketergantungan pada handphone.

MANFAAT DONGENG PADA ERA DIGITAL ANAK USIA DINI

Manfaat Dongeng pada era digita saat ini masih memliki banyak manfaat bagi pola asuh anak-anak bahkan di saat banyak gempuran teknologi saat ini,berikut beberapa manfaat Dongeng si era digital:


1.Membangun hubungan yang erat antara anak dan orang tua :

Mendongeng merupakan waktu yang berharga bagi orang tua untuk menjalin hubungan erat dengan anak. Karena disaat mendongeng orang tua dapat memberikan perhatian penuh dengan anak dan menciptakan suasana yang hangat dan kedekatan anak pada orang tua.

2.Mengembangkan kemampuan bahasa anak
Dongeng kaya akan kosakata: 

Dimana anak dapat mendengarkan kata perkata dengan meningkatkan belajar anak dalam mencermati kosakata baru.

3.Merangsang imajinasi anak:

Didalam cerita Dongeng dimana banyak fantasi dan keajaiban dapat membantu anak-anak dalam mengembangkan imajinasi . Karena anak-anak masih cepat dalam mencerna sehingga anak bisa meciptakan cerita mereka sendiri.

4.Menjangkau anak-anak lebih luas:      

Dongeng digital dapat menjangkau anak-anak lebih luas ,termasuk anak-anak yang tinggal di daerah terpencil yang mungkin tidak memilki akses ke buku cerita.

Meskipun era digital menawarkan berbagai kemudahan dan hiburan bagi anak-anak , perlu diketahui bahwa Dongeng tetaplah hal yang penting untuk perkembangan anak. Selalu libatkan anak dalam proses mendongeng . Biarkan mereka memilih cerita sesuai dengan kemauan anak dan pastikan setelah mendongeng buka forum diskusi dan tanyakan kepada mereka tentang apa yang mereka sukai dari cerita yang dibacakan.
                       
Walaupun dongeng memiliki banyak manfaat, Dongeng era digital juga memiliki dampak postif dan dampak negatif yang harus kita ketahui, berikut beberapa dampak positif dan dampak negatif dalam Dongeng era digital:

DAMPAK POSITIF DONGENG ERA DIGITAL

Meningkatkan aksesisabilitas : Dongeng dapat  dinikmati anak-anak Dimana saja dan kapan saja,tanpa terganggu oleh batasan. Dan mampu untuk mengakses cerita dan nilai positif yang terkandung dalam cerita dongeng.

Mempromosikan literasi digital : Dongeng era digital dapat memperkenalkan anak-anak pada teknologi  dan membantu mereka mengembangkan keterampilan literasi.

Memperkaya konten : Dongeng era digital dapat bermanfaat untuk kontenkreator dalam membuat konten yang edukatif dalam menceritakan sebuah dongeng yang di buat dengan animasi dan musik agar cerita Dongeng lebih menarik.

DAMPAK NEGATIF DONGENG ERA DIGITAL

Mengurangi interaksi sosial:  Terlalu banyak menonton dongeng era digital menghambat perkembangan sosial hal ini dapat membuat anak dan orang tua kurang untuk berkomunikasi dalam menceritakan Kembali cerita dongeng.

Membuat ketagihan menonton: Dongeng era digital dapat sangat menarik sehingga membuat anak-anak ketagihan sehingga anak-anak hanya menghabiskan waktunya untuk menonton sampai akhirnya anak tersebut tidur.

Menimbulkan masalah Kesehatan : Karena terlalu banyak menonton hal ini akan membuat masalaha Kesehatan fisik anak sehingga bisa membuat anak mudah merasa lelah dan masalah penglihatan.

KESIMPULAN

Perkembangan Dongeng era digital memiliki potensi besar untuk selalu meningkatkan pembelajaran dan pemgembangan anak usia dini di era digital. Namun ,orang tua juga harus selalu memanfaatkan dengan bijak  dari berbagai tantangan yang ada pada era digital. Peting juga untuk menjaga Keseimbangan dalam pengunaan Dongen digital dan dongeng tradisional dan harus melibatkan peran orang tua dalam proses mendongeng untuk memaksimalkan manfaat perkembangan dongeng anak pada era digital.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun