Mohon tunggu...
Salsabillah Agustina
Salsabillah Agustina Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Seorang mahasiswa di salah satu perguruan tinggi Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan

Perjuangan Seorang Ibu yang Membutuhkan Ganja untuk Anaknya

27 Juni 2022   22:12 Diperbarui: 28 Juni 2022   09:26 269
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Aksi seorang Ibu di CFD yang memperjuangkan ganja medis untuk kesehatan anaknya. (Foto:  Twitter@andienaisyah)

Direktur Jenderal Kefarmasian dan Alat Kesehatan Kementerian RI Arianti Anaya mewakili Pemerintah menyampaikan bahwa larangan penggunaan minyak ganja ataupun ganja untuk tujuan medis belum dapat dilakukan di Indonesia.

“Dengan demikian, kalangan medis tidak menggunakan ganja dan produk turunannya pada saat ini. Meskipun saat ini di Amerika salah satu kandungan, yaitu Kanabidiol dapat memberi efek anti epilepsi dan sudah di approve oleh FBI pada tanggal 28 Juni 2018 dengan nama epidiolex, yaitu gabapentin, asam valproat, dan sebagainya,” urai Arianti.

Masyarakat pun ikut bersimpati sekaligus khawatir terhadap kasus ini. Pasalnya, beberapa tahun lalu ada kasus yang serupa. Fidelis, seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat di tangkap Badan Narkotika Nasional (BNN) karena menanam 39 batang pohon ganja (cannabis sativa) pada 19 Februari 2017 lalu, yang saat itu tengah merawat istrinya, Yeni Riawati.

Sang istri didiagnosa menderita syringomyelia atau tumbuhnya kista berisi cairan (syrinx) di dalam tulang belakang.

Tepat 32 hari setelah Fidelis ditangkap oleh BNN Kabupaten Sanggau, sang istri meninggal dunia. Fidelis dituntut lima bulan penjara dan denda Rp 800 juta subsider satu bulan kurungan. Dia dinilai jaksa terbukti bersalah melanggar pasal 111 ayat 1 UU Narkotika.

Masyarakat khawatir, dan teringat kembali karena kasus Pika.

“Jadi keinget lagi sama yg di Kalimantan. Suaminya ditahan krn nanem ganja, pdhl ganjanya itu untuk pengobatan istrinya. Suaminya ditahan, istrinya meninggal. Sedih bgt.” komentar @luwakwhitexofee di dalam utas @andienaisyah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun