Fungsi ini digunakan untuk mencari rata-rata dari nilai sel yang ingin dikalkulasikan.
Contohnya saat Anda ingin mencari nilai rata-rata yang ada pada sel C3 hingga sel C10, maka rumus AVERAGE yang Anda gunakan yaitu:
= AVERAGE(C3:C10)
IF
Rumus IF digunakan jika Anda ingin menganalisis data benar atau slah dan lulus atau tidak lulus.
Contohnya Anda ingin mendapatkan sebuah data yang lulus dan tidak lulus beasiswa dengan kriteria nilai diatas 85 untukyang lulus dan yang dibawah 85 tidak lulus, maka rumus IF yang Anda gunakan yaitu:
=IF(C3>85;"LULUS";"MENGULANG")
COUNT
Jika ingin menghitung jumlah sel yang berisi angka, maka gunakan rumus ini.
Contohnya Anda ingin mengetahui jumlah sel dari C3 sampai sel K3, maka rumus COUNT yang Anda gunakan yaitu:
=COUNT(C3:K3)
MIN dan MAX
Perbedaan MIN dan MAX yaitu MIN digunakan untuk mencari nilai terkecil dari beberapa sel yang dipilih, sedangkan MAX digunakan untuk mencari nilai terbesar dari beberapa sel yang dipilih.
Contohnya pada sel C1 sampai C10, Anda ingin mencari nilai terkecil dan nilai terbesar, maka rumus yang Anda gunakan yaitu: