Mohon tunggu...
Salsabila
Salsabila Mohon Tunggu... -

Life Is A Game

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Dua Mobil Baru Honda Meluncur di IIMS 2018

21 April 2018   13:08 Diperbarui: 21 April 2018   14:12 4158
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Ajang pameran otomotif Indonesia Indonesia International Motor Show (IIMS) 2018 yang digelar pada 19-29 April 2018 di JIExpo Kemayoran merupakan ajang yang seringkali dimanfaatkan untuk memperkenalkan produk baru dari setiap produsen mobil, salah satunya adalah Honda. Di ajang tersebut, PT Honda Prospect Motor secara resmi telah memperkenalkan dua varian mobil terbarunya, yaitu New Honda BR-V dan Honda Mobilio Special Edition.

"Kami selalu berupaya meningkatkan kualitas produk dengan menyediakan fitur-fitur canggih. Kali ini kami hadirkan di New Honda BR-V dan New Honda Mobilio Special Edition. Yang mendapat ubahan eksterior dan interior," ucap Presiden Direktur HPM, Takehiro Watanabe di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (19/04).

Pada varian terbaru ini, Honda memberikan beberapa sentuhan penyegaran, seperti misalnya pada Honda BR-V. Generasi terbaru BR-V ini membawa penyegaran pada desainnya yang semakin menegaskan aura SUV, sekaligus fitur baru di kabin yang membuat perjalanan semakin nyaman.

Pada sektor eksterior, Honda menghadirkan New Door Side Garnish untuk membuat tampilan New Honda BR-V semakin tangguh, sekaligus memberikan rasa aman dan percaya diri saat berkendara di berbagai kondisi jalan. Selain itu, desain baru Honda BR-V ini juga bertujuan untuk melengkapi desain BR-V yang sebelumnya telah dilengkapi LED Light Guide dan Fog lamp untuk membuatnya nampak makin mewah.

Inrerior Mobil Honda
Inrerior Mobil Honda
Kemudian pada sektor interior, New Honda BR-V kini dilengkapi dengan layar audio 8 inci Floating Touchscreen Display Audio yang merupakan ukuran terlebar di kelasnya. Sistem audio ini telah mendukung berbagai format musik melalui media AM/FM Radio, MP3, USB Port, Aux Input, Bluetooth, dan Smartphone Connection, serta dapat menampilkan multimedia melalui HDMI Mode dengan kabel opsional dan Android Mode dengan Smart App Car. Tidak hanya itu, pada bagian kursi pengendara juga telah dilengkapi New Armrest Console untuk menunjang kenyamanan pengendara selama di perjalanan.

Adapun untuk harganya, New BR-V tipe S/MT dibanderol Rp 236,5 juta. Sedangkan tipe E/MT Rp 247,5 juta, tipe E CVT Rp 257,5 juta dan tipe E Prestige Rp 272,5 juta (on the road Jakarta). Khusus untuk warna khusus Metallic dan Pearl dikenakan penambahan biaya sebesar Rp 1,5 juta.

Sementara untuk Honda Mobilio Special Edition, perubahan terlihat lebih banyak jika dibandingkan dengan Honda BR-V. Misalnya perubahan pada sektor eksterior yang meliputi desain grill, foglamp, exhaust, dan desain pelek yang kini lebih sporty berukuran 15 inci. Pelek itu mengusung warna dual tone.

Sedangkan pada sektor interior, perubahan terdapat pada sistem hiburan, dengan head unit berukuran delapan inci layar sentuh yang bisa terkoneksi dengan smartphone dan terdapat pula Arm Rest yang mirip dengan perubahan pada Honda BR-V.

Untuk urusan harga, Honda Mobilio Special Edition ini dibanderol dengan Rp 228,9 juta (on the road Jakarta). Terdapat 6 pilihan warna Honda Mobilio, yang meliputi Taffeta White, Crystal Black Pearl, Lunar Silver Metallic, Modern Steel Metallic, Marine Purple Pearl dan Passion Red Pearl. Khusus untuk pilihan warna Pearl dan Metallic mendapatkan penambahan biaya sebesar Rp 1,5 juta.

sumber :

https://www.otosia.com

http://dealer-hondasemarang.com

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun