Mohon tunggu...
Salmun Ndun
Salmun Ndun Mohon Tunggu... Guru - Guru UPTD SMP Negeri 1 Lobalain

Membaca itu sehat dan menulis itu hebat. Membaca adalah membawa dunia masuk dalam pikiran dan menulis adalah mengantar pikiran kepada dunia

Selanjutnya

Tutup

Analisis Artikel Utama

Gong Pilkada Berdentum, Bersiap Melangkah ke Ajang Demokrasi Lokal

26 April 2024   16:42 Diperbarui: 29 April 2024   07:03 180
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi--Surat suara Pilkada 2020. (Shutterstock/livyah08 via Kompas.com)

Menghadapi ajang demokrasi lokal seperti Pilkada membutuhkan persiapan dan kesiapan yang matang dari semua pihak terkait. Proses ini bukan hanya sekadar memilih pemimpin, tetapi juga merupakan momen penting dalam menentukan arah pembangunan daerah. 

Para calon pemimpin harus mempersiapkan diri dengan baik, tidak hanya dari segi visi dan misi, tetapi juga dalam menyusun program kerja yang konkrit dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat. Sementara itu, partai politik juga memiliki peran penting dalam memastikan bahwa calon yang diusung memiliki kualifikasi dan integritas yang baik.

Di sisi lain, masyarakat juga perlu mempersiapkan diri secara aktif. Pendidikan pemilih menjadi kunci dalam menghadapi Pilkada, di mana masyarakat diberi pemahaman tentang hak dan kewajiban mereka sebagai pemilih, serta bagaimana cara memilih dengan cerdas dan bertanggung jawab. 

Selain itu, partisipasi aktif masyarakat dalam proses kampanye dan pemilihan menjadi penting untuk memastikan terwujudnya pemimpin yang mampu mewakili kepentingan rakyat.

Tantangan lain yang dihadapi dalam ajang demokrasi lokal adalah polarisasi politik dan penyebaran informasi yang tidak valid. Masyarakat perlu mampu memfilter informasi dan menilai calon berdasarkan kualifikasi dan track record-nya, bukan sekadar berdasarkan narasi politik yang dibangun. 

Karena itu, menghadapi ajang demokrasi lokal seperti Pilkada adalah bagian tanggung jawab bersama. Dengan persiapan dan partisipasi yang matang dari semua pihak, diharapkan proses Pilkada dapat berjalan dengan lancar, adil, dan berkualitas, serta menghasilkan pemimpin yang mampu membawa kemajuan bagi daerahnya.

Partisipatif Aktif Masyarakat

Dalam sebuah sistem demokrasi lokal, partisipasi aktif masyarakat merupakan kunci keberhasilan yang tidak dapat diabaikan. Melalui partisipasi aktif, masyarakat memiliki kesempatan untuk ikut serta dalam menentukan arah pembangunan daerah mereka. 

Partisipasi ini tidak hanya terbatas pada hak memilih dalam pemilihan umum, tetapi juga meliputi keterlibatan dalam proses-proses politik dan pembangunan daerah secara lebih luas.

Partisipasi aktif masyarakat menciptakan lingkungan politik yang sehat dan responsif terhadap kebutuhan rakyat. Dengan terlibat dalam berbagai forum dan mekanisme partisipatif, seperti musyawarah desa, dialog publik, atau pengawasan program-program pemerintah, masyarakat dapat menyuarakan aspirasi dan kebutuhan mereka secara langsung kepada para pemimpin dan pengambil keputusan.

Melalui partisipasi aktif masyarakat juga memperkuat legitimasi dan akuntabilitas pemerintah. Ketika masyarakat turut serta dalam proses pengambilan keputusan, para pemimpin harus bertanggung jawab kepada mereka atas setiap kebijakan yang diambil. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun