Mohon tunggu...
Salmun Ndun
Salmun Ndun Mohon Tunggu... Guru - Guru UPTD SMP Negeri 1 Lobalain

Membaca itu sehat dan menulis itu hebat. Membaca adalah membawa dunia masuk dalam pikiran dan menulis adalah mengantar pikiran kepada dunia

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Artikel Utama

Menemukan Makna dalam Kelembutan dan Kesunyian (Refleksi Pemahaman terhadap Ritual Perayaan Nyepi)

11 Maret 2024   07:09 Diperbarui: 11 Maret 2024   13:47 485
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi (KOMPAS.com)

Dengan menghargai ketenangan sebagai sumber makna, dapat membawa kedamaian dan kebijaksanaan ke dalam setiap aspek kehidupan kita. Ketenangan bukan hanya sebuah keadaan pikiran yang damai, tetapi juga sebuah sikap hidup yang membawa kedamaian ke dalam hubungan kita dengan diri sendiri, orang lain, dan dunia di sekitar kita.

Dalam merayakan HRN 2024, mari kita bersama-sama mengambil pesan bijak yang berharga dari tradisi dan kearifan lokal masyarakat Bali. Pertama, mari kita hargai dan pelihara ketenangan dalam hati dan pikiran. Dalam kelembutan dan kesunyian, kita dapat menemukan kedamaian yang mendalam yang memungkinkan kita untuk merenung, berdamai dengan diri sendiri, dan menyambut awal yang baru dengan hati yang tenang. 

Kedua, mari kita gunakan momen ini untuk melakukan refleksi mendalam tentang nilai-nilai positif, tujuan hidup, dan membangun hubungan diri dengan alam semesta dan sesama. Melalui proses refleksi ini memungkinkan kita untuk tumbuh sebagai individu yang lebih baik dan hidup akan bermakna. 

Ketiga, mari jadikan HRN sebagai kesempatan untuk menghargai keberagaman budaya dan agama, serta memupuk rasa saling pengertian dan toleransi di antara kita. Dengan mengikuti pesan bijak ini, kita dapat mengambil manfaat yang mendalam dari HRN 2024 dan membawa kedamaian, kebijaksanaan, dan harmoni ke dalam kehidupan kita sehari-hari.

"Suksma Nyepi, dumogi prasida kaanggen jalaran ngeret indria". Selamat merayakan HRN.  Berharap seluruh umat Bali yang merayakannya bisa menjalani dengan baik karena mampu menahan indra-indra (panca indra). Semoga momen kelembutan dan kesunyian dalam perayaan Nyepi membawa kedamaian dan kebijaksanaan dalam hidup. (*)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun