Kecamatan Cermee merupakan salah satu kecamatan yang terletak di Kabupaten Bondowoso. Kecamatan ini sering disebut sebagai Bumi Sholawat Nariyah oleh masyarakat setempat, terutama masyarakat yang berada di Kabupaten Bondowoso. Sebutan ini tidak lain karena di setiap desa yang berada di Kecamatan Cermee hampir setiap malam mengadakan rutinan Majelis Sholawat dengan inti sholawat yang dibaca merupakan Sholawat Nariyah, khususnya di Desa Suling Kulon. Desa Suling Kulon merupakan desa yang mayoritas penduduknya beragama Islam dengan 95% menganut aliran Nahdhatul Ulama' (NU).
Masyarakat Desa Suling Kulon sangat gemar melaksanakan Majelis Sholawat di setiap minggunya, terlebih pada saat Perayaan Hari Besar Islam. Misalnya pada tanggal 17 Juli 2023 Desa Suling Kulon mengadakan Majelis Sholawat dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1445 Hijriah yang bertempat di halaman Balai Desa Suling Kulon yang dihadiri langsung oleh Kepala Desa Misbahul Hasan.Â
Selain itu, masyarakat setempat mengadakan selametan secara sederhana di hampir setiap rumah dan saling membagikan makanan / bherkat (dalam bahasa lokal). Di hari berikutnya pada tanggal 19 Juli 2023 masyarakat Desa Suling Kulon khususnya santri dan wali santri Yayasan Madrasah Tsanawiyah Alawiyah Hidayatul Mubta'idin memperingati Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriah dengan dilaksanakannya kirab santri mengelilingi Desa Suling Kulon.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H