Mohon tunggu...
Salma Iftikhori Afro
Salma Iftikhori Afro Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Psikologi di Universitas Pendidikan Indonesia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembelajaran Adab sebagai Salah Satu Upaya Meningkatkan Pendidikan Karakter di RW 10 Kelurahan Cibeunying

22 Agustus 2022   10:35 Diperbarui: 22 Agustus 2022   10:39 336
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

KKN Tematik UPI tahun 2022 memiliki tema SDGs yang salah satu tujuannya adalah membangun desa peduli pendidikan yang menjadi tema dari kelompok KKN 102. Lokasi KKN dari Kelompok 102 bertempat di RW 10 Kelurahan Cibeunying Kabupaten Bandung yang akan berlangsung kurang lebih satu bulan, yaitu dari tanggal 11 Juli sampai 10 Agustus 2022. 

Kelompok 102 memiliki beberapa kegiatan yang akan dilakukan selama KKN, salah satunya adalah mengajar pengajian anak di Masjid Jami Al-Amin yang bertempat di RW 10 Kelurahan Cibeunying. Kemudian permasalahan yang ada di RW 10 yaitu salah satunya adalah rendahnya penerapan adab pada anak. Menurut pengajar tunggal di Masjid Jami Al-Amin, anak-anak masih kurang dalam menerapkan perilaku baik dan kurangnya bimbingan orang tua mengenai etika. Maka dari itu fokus kami dalam kegiatan ini adalah mengajarkan pembelajaran adab pada anak di Masjid Jami Al-Amin di RW 10 Kelurahan Cibeunying.

Proses Kegiatan Pembelajaran mengenai Adab yang dikemas degan menarik (Dokpri)
Proses Kegiatan Pembelajaran mengenai Adab yang dikemas degan menarik (Dokpri)

Kegiatan mengajar pengajian anak di Masjid Jami Al-Amin berlangsung selama 2 minggu yang dimulai dari tanggal 25 Juli sampai 5 Agustus 2022. Pengajian anak ini dilakukan setiap hari Senin sampai Jum'at dan dimulai dari jam 16.00-17.00. 

Setelah dilakukan wawancara dan observasi di lapangan, kami menyusun bahan ajar yang akan disampaikan kepada anak-anak yaitu mengenai adab. Seperti adab makan dan minum, adab terhadap lingkungan, adab kepada orang tua dan guru, adab berbicara, adab berteman, dan adab berdo'a. Metode pembelajaran yang kami lakukan dikemas dengan menarik dan menyenangkan bagi anak-anak, seperti tanya jawab berhadiah dan games.

Proses Kegiatan Pembelajaran mengenai Adab yang dikemas degan menarik (Dokpri)
Proses Kegiatan Pembelajaran mengenai Adab yang dikemas degan menarik (Dokpri)

Kami selalu me-review materi sebelumnya untuk mengetes apakah anak-anak masih ingat apa yang sudah diajarkan di hari-hari sebelumnya. Setiap anak yang menjawab dengan benar, kami memberikan hadiah sebagai apresiasi. Anak-anak juga selalu senang ketika dilakukan games sebelum mereka pulang. Games yang kami lakukan yaitu dengan memberikan tanda benar dan salah kepada anak-anak. Kami memberikan pertanyaan yang harus dijawab oleh anak-anak. Ketika jawabannya benar, kami berikan hadiah dan anak boleh meninggalkan tempat.

Seorang murid sedang membacakan materi yang sudah dipelajari (Dokpri)
Seorang murid sedang membacakan materi yang sudah dipelajari (Dokpri)

Selama 2 minggu kegiatan ini berlangsung, anak-anak selalu memperhatikan dan sudah mulai mempraktikkan di kehidupan sehari-hari mengenai pembelajaran adab yang diajarkan. Seperti anak-anak sudah mulai menghemat air ketika berwudhu, menghormati yang lebih tua, membuang sampah pada tempatnya, saling berbagi dengan teman, dan sebagainya. 

Kami berharap dari kegiatan ini dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan dan anak-anak bisa terus belajar dan menerapkan apa yang sudah dipelajari. 

Penutupan Kegiatan Pembelajaran Adab di Masjid Jami Al-Amin (Dokpri)
Penutupan Kegiatan Pembelajaran Adab di Masjid Jami Al-Amin (Dokpri)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun