Kamis, 3 Oktober 2024 di MIS Al Raudhah, Pengawas Madrasah hadir bersama Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kementerian Agama Kota Banjarmasin beserta seluruh staff. Sinkronisasi data EDM ke E-RKAM menjadi topik pertemuan.
Sesi pagi untuk Madrasah Ibtidaiyah, siang untuk Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah. Di sesi pagi, Dr. Siti Mas'amah, kepala Seksi Pendidikan Madrasah, menjelaskan peran dan tugas kepala dan operator madrasah dalam pengisian EDM. Dia juga mengingatkan kembali agar kepala dan operator terus bekerja sesuai motto "Ikhlas Beramal", dan bekerja sesuai jadwal yang ditentukan.
Pengawas Madrasah Kota Banjarmasin yang berhadir Salafudin Fitri, S.Ag., M.Pd., Hj. Pateriana, H. Abd. Basith, M.Pd., Hj. Husna Mai Sa'adah, S.Ag., M.A., dan Maulina, M.Pd., telah menyampaikan pembinaan. Beberapa hal penting disampaikan oleh pengawas adalah :
1. Bukti dukung yang disajikan dalam EDM harus sesuai dengan butir pertanyaan
2. Jika operator dalam waktu yang sudah ditentukan tidak bisa mengupload bukti dukung, maka bisa diatasi dengan membuat link dalam bentuk folder yang berisi file-file yang sebenarnya bisa diedit.
Kegiatan Sinkronisasi data EDM telah membuahkan hasil. Pada saat itu kepala madrasah dan operator yang telah menyelesaikan EDM telah lanjut ke E-RKAM. Di antaranya madrasah yang berada di bawah dampingan Salafudin Fitri. “Kami senang bisa selesai, meski agak terlambat”, kata Wiwit Rahmawati, S.E. kepala MIS Muhammadiyah 3 Al Furqan yang didampingi Suriannor, S.Pd.I. sebagai operatornya. “Kami akan mensinkronkan EDM dengan E-RKAM sampai tuntas”, tutur Cindy Anjarwati, operator MIS Al Hamid Kota Banjarmasin. (Redatur SF)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H