Garut -- Fakultas Komunikasi dan Informasi (Fkominfo) Universitas Garut saat ini terus menunjukan perkembangannya, selain sudah membuka prodi baru, kampus yang identik dengan gedung ungu ini tengah menjalankan pembangunan gedung baru.
Meningkatnya minat calon mahasiswa untuk bergabung di Fkominfo ini membuat pihak kampus terus bebenah dalam berbagai hal, salah satunya melalui fasilitas penunjang pendidikan dengan membangun gedung baru yang lokasinya tidak jauh dari gedung lama.
Menurut Wakil Dekan II Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan Dr. Novie Susanti Suseno, SE., M.Si. mengatakan, bahwa proses pembangunan gedung baru ini sudah dimulai dari tahun 2020 dan ditargetkan akan selesai 2-3 tahun kedepan.
"Mudah-mudahan bisa 2-3 tahun lagi selesai kalau ada rezekinya. Itu juga tergantung dengan kelancaran mahasiswa bayar uang SPP, karena kita bukan Universitas negeri yang dapat biaya dari pemerintah," jelasnya saat diwawacarai di ruangannya, Rabu (9/11/2022) sore.
Rencananya Gedung baru ini akan dibangun menjadi 4 lantai diantaranya 3 lantai difungsikan menjadi ruang kelas dan lantai 4 akan digunakan menjadi ruang audiotiom, ruang rapat VIP dan juga kamar mandi.
"Akan ada 4 lantai, 3 lantai untuk kelas dan lantai 4 kita mau bikin ballroom dengan konsep bioskop kemudian ada ruang meeting VIP dan ada kamar mandi," jelasnya.
Fkominfo selama ini identik dengan gedung ungunya. Namun, gedung baru ini rencananya tidak hanya memakai warna ungu, tetapi ada perpaduan dengan warna abu dan untuk kelas akan mengusung konsep industrial serta akan memanfaatkan rooftop sebagai area spot foto dan praktikum di luar ruangan.
 "Karena sekarang ada prodi baru tentu tidak akan warna ungu saja, tetapi memadukan kemungkinan dengan warna abu dan kelasnya akan dibuat konsep industrial untuk rooftop akan dibuat sebagai area spot foto terutama anak jurnalis saat praktikum fotografi," pungkasnya.
Sementara itu Mahasiswa Fkominfo Program Studi Public Relation Maharaya Azriel berharap, bahwa dengan adanya pembangunan gedung baru bukan hanya sekadar memperluas atau meningkatkan lantai gedung saja.
"Harapannya bukan hanya memperluas saja, tetapi adanya peningkatan kualitas untuk mendukung proses belajar mengajar dan mampu memenuhi kebutuhan bagi dosen atau mahasiswa dari segi sarana dan prasarana," harapnya
Maharaya menambahkan, dengan adanya pembangunan gedung baru juga pihak kampus perlu memperhatikan dan meningkatkan dari segi pelayanan dan peralatan yang selama ini seringkali dikeluhkan oleh mahasiswa.
"Semoga dengan dibangunnya gedung baru pihak kampus memperlengkap fasilitas dan perlatan praktikum serta mendukung setiap Unit Kegiatan Mahasiswa untuk mengebangkan kemampuan ide kreatif yang sesuai dengan minat bakatnya," jelasnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H