Selain menjajankan cenderamata original khas Tarakan.Di pasar Sebengkok juga banyak di jumpai berbagai produk makanan dan minuman kemasan made in Malaysia.
Cenderamata khas Tarakan made in Malaysia selalu mampu menarik selera belanja para pengunjung dari luar Tarakan, untuk mau merogoh kocek dalam-dalam berbelanja aneka produk makanan dan minuman kemasan made in Malaysia buat di jadikan oleh-oleh untuk keluarga dekat ataupun buat rekan kerja dikantor.
Kebanyakan cenderamata produk Malaysia yang di jajankan berupa kemasan makanan ringan dan kemasan minuman, sejenis kue wafer merk Apollo, minuman kemasan Milo, Nescafe, Kopi Tongkat Ali, Ovaltine,teh tarik Tongkat Ali, oat,candy.
Dan masih banyak lagi berbagai merk produk kemasan makanan dan minuman made in Malaysia yang di jajankan.
Sebagai kota perbatasan bertetangga dekat. Hubungan dagang melewati lintas batas negara antar penduduk Tarakan dengan penduduk Tawau sudah terjalin sejak lama.
Penduduk Tarakan yang ketika itu umumnya bermata pencaharian sebagai nelayan, selain memasarkan hasil tangkapan ikannya di pasar Tarakan juga sebagian di pasarkan ke para toke-toke cukong ikan di pelelangan ikan Bandar Tawau.
Sepulangnya dari Tawau, agar perahu tidak pulang dengan muatan kosong. Para nelayan membeli aneka macam makanan dan barang keperluan rumah tangga dari Tawau untuk di pasarkan di Tarakan.
Penduduk Tarakan sudah sejak lama akrab mengkomsumsi ataupun memakaiproduk barang buatan Malaysia. Tidak hanya terbatas pada jenis produk makanan atau minuman serta buah-buahan sejenis apel, anggur, jeruk sunkist.
Akan tetapi, hampir semua kebutuhan dapur mulai dari gula, bawang putih, tabung gas elpiji, sampai ke fashion seperti sepatu, arloji, ikat pinggang. Semua produk Malaysia.