Mohon tunggu...
Syohiroh
Syohiroh Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Lambung Mangkurat

Hi, i'm here.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Pemanfaatan Lingkungan Lahan Basah di Desa Jejangkit Timur

15 November 2022   15:17 Diperbarui: 15 November 2022   15:28 422
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Lahan basah adalah suatu lahan yang digenangi air baik bersifat permanen maupun musiman. Contoh lahan basah antara lain: Lahan gambut, rawa-rawa, bakau, sungai, sawah dan lain – lain.

Jejangkit Timur merupakan suatu desa yang berada di Kecamatan Jejangkit, Kabupaten Barito Kuala, Provinsi Kalimantan selatan. Desa Jejangkit Timur dapat ditempuh dengan jarak sekitar 40 km atau sekitar 1 setengah jam perjalanan dari Ibu Kota Banjarmasin.

Pemanfaatan Lingkungan Lahan Basah di desa ini telah menjadi penghidupan bahkan sumber ekonomi bagi masyarakat setempat. Menurut penduduk di desa Jejangkit Timur, mayoritas kegiatan yang dilakukan oleh penduduk ialah bertani, berkebun, dan lain sebagainya.

Berikut kegiatan pemanfaatan Lingkungan Lahan Basah di Desa Jejangkit Timur:

AREA PERSAWAHAN

Dokpri
Dokpri

Saat mengunjungi desa ini, di sepanjang jalan Desa Jejangkit akan disuguhkan oleh pesona alam yang masih asri berupa hamparan sawah ditambah dengan hembusan angin yang menyejukkan, kicauan burung dan suara alam menjadi daya tarik tersendiri terhadap desa ini.

POHON KELAPA SAWIT

Dokpri
Dokpri

Selain bertani, menanaman dan memanen kelapa sawit menjadi salah satu kegiatan ekonomi yang dilakukan oleh masyarakat di Desa Jejangkit dalam kehidupan sehari – hari. Perlu waktu sekitar dua tahun setelah menanam pohon kelapa sawit agar pohon kelapa sawit dapat menghasilkan buah. Buah kelapa sawit akan di panen kemudian dijual kepada pengepul sawit.

PEMANFAATAN POHON GALAM

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun