Mohon tunggu...
Sahidatun Fahima
Sahidatun Fahima Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Jember

Mahasiswa Agroteknologi Universitas Jember

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari

7 Agustus 2022   09:45 Diperbarui: 7 Agustus 2022   09:47 601
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Syngenta merupakan sebuah perusahaan yang bergerak di bidang perlindungan tanaman. Teknologi perlindungan tanaman yang dibuat oleh Syngenta dilakukan melalui kegiatan riset panjang berdasar ilmu pengetahuan.

Ekspo Syngenta diselenggarakan oleh PT. Syngenta yang dibantu oleh ketua kelompok tani, Mahasiswa KKN Kolaboratif 22, dan Mahasiswa KKN Universitas Islam Jember. Acara ini dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 04 Agustus 2022 mulai pukul 09.00 WIB hingga selesai dan dihadiri oleh lebih dari 100 petani yang ada di Desa Wonosari.

Tujuan diselenggarakan Ekspo Syngenta yaitu untuk berbagi pengalaman bersama petani Wonosari terkait hama dan penyakit pada tanaman padi. Tidak hanya itu, dalam acara ini juga diberikan informasi terkait produk teknologi perlindungan tanaman terbaru yaitu Quilt.

Quilt mengandung bahan aktif Azoksistrobin 75g/l dan Propiconazole 125g/l. Azoksistrobin dapat menghambat respirasi mitokondria jamur, sedangkan Propiconazole bekerja dengan menghambat biosintesis ergosterol yang merupakan komponen utama dari membran plasma jamur. Quilt memiliki kemasan 250 ml dan 500 ml dengan dosis aplikasi 500 ml/ha.

Petani sebagai tamu undangan Ekspo Syngenta akan diberikan alur kunjungan stand. Stand pertama yang dikunjungi yaitu stand awal cerita. Pada stand ini, petani akan diberikan kertas stiker untuk memberi tanda pada jawaban yang dipilih. Pertanyaan yang diajukan mengenai perlukah melindungi tanaman dari penyakit dan eksistensi produk Quilt di kalangan petani.

KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari
KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari

Stand kedua berisi berbagi pengetahuan dan pengalaman bersama staf Syngenta yang bertugas terkait hama dan penyakit tanaman padi. Pada stand ini juga dijelaskan berapa kerugian petani apabila tanaman padi terserang salah satu penyakit. “Hama dan penyakit tanaman dapat menjadi kendala yang dapat menghambat penghasilan petani karena padi akan memiliki kualitas dan kuantitas panen yang rendah,” ujar staf Syngenta.

Kunjungan selanjutnya yaitu kunjungan lahan, dimana kunjungan ini dilakukan untuk melihat lahan yang digunakan produk Quilt. Dari kunjungan tersebut para petani akan dapat melihat perbedaan kualitas padi dengan perlakuan yang berbeda. Perlakuan ini sebagai bentuk perbandingan penggunaan produk Quilt dan tidak.

KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari
KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari

Stand ketiga yaitu berisi pengenalan Quilt. Pada stand ini juga ditampilkan hasil penelitian penggunaan Quilt. Diketahui bahwa penggunaan Quilt memberikan hasil panen lebih baik dibanding tanpa Quilt, yaitu terjadi peningkatan sebesar 22,4%.

Stand keempat yaitu cerita akhir, dimana peserta akan diberikan kertas stiker untuk menjawab pertanyaan mengenai kepahaman dan ketertarikan penggunaan produk Quilt.

KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari
KKN Kolaboratif 22: Ekspo Syngenta, Rangka Peningkatan Kualitas Hasil Panen Padi Masyarakat Desa Wonosari

Stand kelima yaitu stand keselamatan, dimana staf Syngenta yang bertugas akan menjelaskan aturan keselamatan penggunaan produk perlindungan tanaman. Tujuannya adalah untuk memberikan wawasan keselamatan dan menanamkan perilaku peduli kesehatan. Hal ini dikarenakan kandungan kimia yang terdapat pada produk akan berdampak buruk pada kesehatan.

Stand keenam yaitu apotek tani. Pada stand ini merupakan penjualan produk Quilt dengan menggandeng beberapa mitra toko pertanian salah satunya toko pertanian FAST. Tujuannya untuk memberikan pandangan petani bahwa produk Quilt mudah diperoleh dengan harga yang terjangkau.  

Bagi pembeli produk ketika acara, akan mendapat kartu undian yang akan diundi di akhir acara untuk mendapat hadiah yang telah disediakan. Hadiah yang ditawarkan yaitu sprayer, sepatu boots, kipas angin, dan kompor.  Adanya ekspo ini diharapkan para petani dapat mempertimbangkan produk Quilt guna meningkatkan produksi panen di Desa Wonosari.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun