Mohon tunggu...
SAFIRAH ULIYATUS
SAFIRAH ULIYATUS Mohon Tunggu... Wiraswasta - Karyawan Swasta

saya seorang mahasiswa di salah satu universitas yang ada di tangerang, kemudian hobi saya traveling

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Penerapan Sistem Pengendalian Manajemen Pada PT Gerbang Multindo Nusantara (GMN)

22 Juni 2024   16:44 Diperbarui: 22 Juni 2024   17:14 45
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sistem Pengendalian Manajemen

 Sistem pengendalian manajemen merupakan system yang digunakan oleh manajemen untuk mempengaruhi para anggota organisasinya agar melaksanakan strategi dan kebijakan yang berlaku pada sebuah organisasi. Sistem pengendalian manajemen juga mancakup perencanaan, pengendalian atau pemantauan kegiatan, mengukur kinerja, hingga mengevaluasi kegiatan organisasi.

Selain itu sistem pengendalian manajemen sangat dibutuhkan untuk mengendalikan strategi organisasi sesuai dengan visi misi organisasi tersebut. Semua ini berlangsung sesuai dengan rencana dan tujuan suatu organisasi, dan sebagainya.

 Menurut Arief Suandi (2001:9) menyatakan bahwa "sistem pengendalian manajemen adalah sebuah sistem yang terdiri dari beberapa anak sistem yang saling berkaitan, yaitu : pemprograman, penganggaran, akuntansi, pelaporan, dan pertanggungjawaban untuk membantu manajemen mempengaruhi orang lain dalam sebuah perusahaan, agar mencapai tujuan perusahaan melalui strategi tertentu secara efektif dan efisien".

Sistem pengendalian manajemen adalah proses untuk mempengaruhi perilaku dimana sistem pengendalian manajemen menyediakan sarana untuk menjadikan individu atau unit untuk dapat bekerja sama dalam sebuah organisasi (Widarjo, 2018).

Tentang Perusahaan

Pt GMN ( Gerbang Multindo Nusantara) adalah sebuah perusahaan swasta yang didirikan pada tahun 2007 yang fokus pada pengembangan energi baru dan terbarukan. PT GMN berdiri atas dasar mengembangkan potensi energi baru dan terburuk (EBT) di indonesia, sebagai Langkah persiapan dalam mengatisipasi semakin menipisnya energi fosil yang selama ini menjadi energi utama yang digunakan oleh manusia.

          PT GMN fokus kepada penyediaan sistem yang terintegrasi untuk berbagai energi baru dan terbarukan. Selain itu juga, PT GMN menyediakan berbagai jasa berupa konsultasi, pemasangan, perdagangan, pembuatan, dan pemeliharaan berkaitan dengan energi dan lingkungan berbabasis teknologi.

          Selain menyediakan sistem pembangkitan listrik, PT GMN juga memberikan jasa terkait dengan sistem pembangkitan listrik, seperti jasa konsultasi, jasa pemasangan, dan juga perawatan berkala terhadap sistem pembangkit listrik. Selain itu juga, konsumen dari PT GMN juga tidak hanya untk produk pembangkitan listrik, namun konsumen dapat menjadikan PT GMN mitra dalam pemasangan berbagai instalasi listrik, seperti pemasangan lampu jalan, perbaikan jalur kelistrikan.

          Produk yang menjadi andalan dari PT Gerbang Multindo Nusantara adalah pembangkit listrik tenaga hibrit. Pembangkit listrik jenis ini menggabungkan dua sumber tenaga, yang berasal dari energi terbarukan yakni sinar matahari, dengan energi tidak terbarukan, yakni diesel. Menggabungkan dua sumber tenaga pembangkit ditunjukan untuk meningkatkan efisiensi dan menutupi dari kelemahan masing-masing sumber tenaga, sehingga tercipta pembangkit yang lebih efektif dan ramah lingkungan.

          Sistem hibrit yang dipakai dalam pembangkit listrik yakni dengan memanfaatkan sinar matahari yang menyinari panel surya yang dipasang. Panel surya ini kemudian menyimpan energi yang dilepas dari sinar matahari kedalam mkodul penyimpanan, untuk kemudian diubah menjadi tenaga listrik yang dapat disalurkan ke masyarakat.

          Sistem diesel dalam pembangkit listrik tersebut bertujuan sebagai sumber alternatif bila sinar matahari tidak cukup banyak untuk dapat diubah menjadi listrik yang dibutuhkan kondisi ini umumnya terjadi pada malam hari dan pada musim hujan dimana panel surya tidak mendapatkan energi yang cukup, bahan bakar diesel menjadi sumber dari generator mengubah tenaga agar penggadaan listrik agar terus berjalan tanpa mengganggu masyarakat yang menggunakan.

          Selain pembangkit listrik, PT GMN juga menyediakan sistem pembangkit listrik tenaga surya murni. Maksudnya adalah pembangkit listrik yang murni mengandalkan tenaga surya sebagai sumber utama pembangkit listrik. Namun, sistem ini hanya dapat digunakan didaerah yang mendapatkan pancaran sinar matahari yang cukup banyak pada siang harinya, sehingga Ketika terjadi kondisi dimana sinar matahari hilang, pembvangkit listrik tetap mampu memproduksi energi listrik yang mencukupi kebutuhan.

VISI PERUSAHAAN:

Membangun lingkungan yang nyaman dan energi yang berkelanjutan.

MISI PERUSAHAAN:

Mengembangkan usaha diseker energi baru dan terbarukan untuk melayani masyarakat, pemerintah, swasta, maupun Lembaga Internasional melalui kegiatan-kegiatan :

  • Rancang bangun.
  • Pabrikasi dan Assembling.
  • Penggadaan, integrasi dan pemasangan peralatan.
  • Konstruksi dan pembangunan sistem teknologi energi baru dan terbarukan .
  • Pelayanan manajemen dan akuntansi energi, audit dan konservasi energi sosialisali, kelembagaan dan pemberdayaan masyarakat dalam pemanfaatan energi baru terbarukan dan konservasi energi.

Melakukan upaya pembinaan sumberdaya manusia untuk meningkatkan kemampuan dibidang teknologi baru dan terbarukan, serta mutu layanan jasa dan produk melalui :

  • Pelatihan praktis pesifik dan on the job training pemdidikan berjenjang baik di dalam maupun luar negeri.
  • Partisipasi didalam berbagai acara yang terkait, seperti : seminar dan loka karya.

Penerapan Sistem Pengendalian Manajemen Dan Organisasi         

Dalam suatu organisasi dibutuhkan sistem pengendalian manajemen yang terkodirnasi ditiap bagian. Pada tempat penulis pekerja, sistem pengendalian manajemen yang diterapkan sudah berdasarkan dan sudah tersetivikasi ISO 9001, ISO 14001, ISO 45001.

Dalam menjalankannya, ditetapkan satu orang PIC yang bertugas mensosialisasikan kebijakan serta menjadi dokumen controller atas SOP dan From yang ada. PT GMN merupakan perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam bidang energi, mekanikal dan elektrikal, khususnya yang berkaitan dengan sistem teknologi energi alternatif dan terbarukan. Pengendalian manajemen yang diterapkan diawasi dan dievakuasi oleh direktur umum perusahaan.

Agar tujuan perusahaan dapat tercapai, dibutuhkan sistem pengendalian internal, pengendalian eksternal, pengawasan, dan evaluasi kinerja. PT GMN secara rutin mengawasi semua sistem tersebut agar berjalan lancar. Strategi yang dapat sangat dibutuhkan dan sebisa mungkin dirumuskan oleh pihak manajemen.


Analisa SWOT

Strengths (Kekuatan)

Kekuatan dalam SWOT mengacu pada inisiatif internal yang berkinerja baik. Ini dapat dibandingkan dengan inisiatif lain atau keunggulan kompetitif eksternal. Memeriksa area ini dapat membantu memahami aspek yang sudah berhasil. Kemudian dapat menggunakan teknik yang pasti berhasil, yaitu kekuatan di area lain yang mungkin memerlukan dukungan tambahan, seperti meningkatkan efisien tim.  Strengths pada PT GMN yaitu :

  • Keunggulan yang dimiliki PT GMN adalah tenaga ahli yang berpengalaman lebih dari 20 Tahun.
  • Mutu produk dan jasa layanan yang terjamin dan berkualitas.
  • Berpengalaman mengerjakan proyek energi terbarukan dari pemerintah terutama kementrian SDM.
  • Berpengalaman mengerjakan proyek dari perusahaan swasta nasional.
  • Ikut adil dalam mengerjakan proyek-proyek CSR untuk daerah yang membutuhkan.

Weaknesses (kelemahan)

  • Kelemahan dalam SWOT mengacu pada inisiatif internal ya peng berkinerja buruk. Menganalisis kekuatan sebelum kelemahan untuk menciptakan dasar keberhasilan dan kegagalan merupakan ide yang baik. Mengidentifikasi kelemahan internal memberikan titik awal untuk meningkatkan proyek-proyek tersebut. Weaknesses pada PT GMN yaitu :
  • Permodalan yang masih belum mandiri
  • Ukuran perusahaan yang masih menengah, terkadang menjadi kendala untuk mengikuti proyek-proyek yang besar.
  • GMN tidak memiliki pabrik sendiri untuk memproduksi barang dan komponen PLTS ( Pembangkit Listrik Tenaga Surya) sehingga masih harus membeli dari perusahaan lain, baik itu dalam negeri maupun luar negeri.

Opportunities (Peluang)

Peluang dalam SWOT adalah hasil dari kekuatan dan kelemahan perusahaan yang ada, bersama dengan inisiatif eksternal apapun yang akan menempatkan perusahaan pada posisi kompetitif yang lebih kuat. Ini bisa berupa apa saja, mulai dari kelemahan yang ingin ditingkatkan atau area yang tidak teridentifikasi dalam dua fase pertama analisis perusahaan. Oppottunities pada PT GMN dimana kesadaran masyarakat dan pemerintah yang kian tinggi akan energi terbarukan menjadi potensi tersendiri untuk GMN. Hingga 2023 pemerintah semakin gencar mengadakan tender proyek PLTS yang merupakan ruang lingkup pekerjaan dan keahlian GMN.

Threats (ancaman)

Ancaman dalam SWOT mengacu pada area yang berpotensi menimbulkan masalah. Ancaman berbeda dari kelemahan karena ancaman bersifat eksternal dan umumnya di luar kendali. Ini dapat mencakup apa saja, mulai dari pandemi global hingga perubahan lanskap persaingan. Sudah semakin banyak perusahaan swasta yang bergerak dibidang energi baru terbarukan dan menjadi pesaing GMN. Bagi Sebagian masyarakat, pemasangan PLPS makin menjadi barang dan mahal dan belum terjangkau. Hal tersebut membuat penjualan dan pemasangan PLPS kepada masyarakat masih rendah.

Seperti yang telah kita ketahui bahwa PT Gerbang Multindo Nusantara (GMN) ini, perusahaan swasta nasional yang bergerak dalam bidang energi, mekanikal dan elektrikal, khususnya yang berkaitan dengan sistem teknologi energi alternatif dan terbarukan. Seharusnya PT GMN ini membangun perusahaannya sendiri agar sistem pengendalian manajemennya dapat meminimalisir terjadinya adanya kecurangan dalam pelaporan keuangannya yang dapat merugikan perusahaan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun