Bismillaahirrohmaanirrohiim Puji syukur kita panjatkan kepada Allah Swt yang telah memberikan berbagai macam kenikmatan. Solawat serta salam semoga dilimpahkan kepada Nabi Muhammad Saw kepada keluarganya, para sahabatnya, para tabi`in dan kepada umatnya. Semoga aktifitas kita selalu mendapat petunjuk dan bimbingan Allah Swt aamiin.
Hari ini  sedang berlangsung pelaksanaan  Asesmen Nasional (AN) gelombang 1 dilakukan selama 2 hari untuk setiap peserta, waktu yang disediakan untuk mengerjakan masing-masing intrumen AN sesuai jenjang. Jenjang SMP, MTs, SMPMLB,  Paket B, PKPPS Wustha, memiliki laporan penilaian hasil belajar semester ganjil dan genap kelas 7. Hari ke-1  Literasi dan Survei Karakter. Hari ke-2 Numerasi dan Survei Lingkungan Belajar. Pelaksanaan Gelombang 1 dua hari mulai dari tanggal 18 -- 19, gelombang 2 mulai 20 -21 September tahun 2023. Untuk melaksanakan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) memakai acuan pada Petunjuk  Teknis (Juknis) pelaksanaan ANBK tahun 2023 Tingkat  Pusat.
Peserta yang ikut AN adalah peserta didik yang terpilih secara acak (random) di setiap Satuan Pendidikan dengan metode yang ditetapkan oleh Kementrian. Jumlah peserta didik yang terpilih untuk mengikuti AN pada setiap Jenjang Pendidikan sudah ditentukan seperti jumlah peserta Jenjang SMP / MTs dan Jenjang SMPLB Paket B, PKPPS Wustha, maksimal 45 orang dan cadangan 5 orang. Tidak ada penggantian peserta didik yang dipilih untuk mengikuti AN pada setiap Satuan Pendidikan setelah Daftar Nominasi Tetap (DNT) diterbitkan.
Pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) diatur dalam Pemendikbudristek No. 17 Tahun 2021 adalah bentuk evaluasi sistem pendidikan oleh Kementrian pada jenjang pendidikan dasar dan pendidikan menengah yang bertujuan  untuk meningkatkan mutu pendidikan. Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) adalah pengukuran kompetensi literasi membaca dan numerasi yang harus dimiliki oleh setiap peserta didik. Literasi kemampuan untuk membaca, memahami, menggunakan, mengevaluasi, merefleksikan berbagai jenis teks. Numerasi kemampuan berpikir menggunakan konsep, prosedur, fakta dan alat matematika untuk menyelesaikan masalah sehari-hari pada berbagai jenis konteks yang relevan.
Agar pelaksanaan Asesmen Nasional berjalan dengan lancar dan sukses sesuai harapan tentunya harus dipersiapkan secara matang baik sumber daya manusia maupun yang lainnya. Sumber daya manusia dari pihak sekolah yakni guru harus dipersiapkan  Proktor, Tekhnisi, Pengawas dan Anak Didik. Yang bertugas sebagai Tim Teknis, Proktor, Tekhnisi, dan Pengawas biasanya diambil dari panitia tahun lalu artinya sudah ada gambaran karena pelaksanaan AN ini bukan yang pertama.  Semua perangkat keras dan perangkat lunak biasanya sudah tersedia  secara lengkap termasuk WFI.
Yang harus mendapat perhatian khusus adalah anak didik, karena tiap tahun anak naik kelas, yang tahun lalu ikut ANBK tahun sekarang sudah naik ke kelas 9. Jadi harus memberikan sosialisasi kepada anak dengan sungguh-sungguh, membimbingdan mengarahkan anak agar mau  mengikuti ANBK, memberikan motivasi agar anak lebih rajin lagi belajarnya karena hasil dari ANBK akan berpengaruh kepada prestasi sekolah, harus menjaga kesehatan, mengerjakan soal jangan terbru-buru / jangan ceroboh, pergunakan waktu sabaik mungkin sesuai dengan waktu yang telah ditentukan, kalau sudah beres tolong cek kembali semua data / soal apa sudah tuntas atau belum. Ini semua harus disosialisasikan dengan tepat tanpa disosialisasikan dengan benar khawatir pelaksanaan ANBK tidak akan berjalan dengan yang diharapkan. Sudah sewajarnya setelah beres mengerjakan ANBK anak diberi makan beserta minumnya.
SMPN 1 Rengasdengklok Jalan Tugu Proklamasi No. 09 Kecamatan Rengasdengklok Kabupaten Karawang Jawa Barat, dalam pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) menggunakan gelombang 1. Gelombang 1 dibagi menjadi dua sesi  yakni sesi 1 terdiri dari dua ruang yakni ruang 1 dan ruang 2. Sesi 1 dimulai dari pukul 07.30 -- 09.40 WIB. Sesi 2 hanya 1 ruang dimulai dari pukul 10.40 -- 12.50 WIB.
Tugas kepanitiaan dalam  Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) SMPN 1 Rengasdengklok Tahun Pelajaran 2023 / 2024. Penanggung Jawab Kepala Sekolah Bapak Asma, S.Pd. M.Pd. Ketua Pelaksana Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum Bapak Enjang Rahmat Rifa`i, S.Pd. Sekretaris Ibu Hj, Iis Aisah, S.Pd. M.Pd. Tekhnisi Bapak Homsin, ST. Bapak Zaki Mujadid Yahya, S.Pd. Proktor Utama Oprator Sekolah Bapak Suja Sujana. Proktor Ruang Bapak  Angger Tri Wibowo, S.Pd. Min Hanifah Aminah. Pengawas Ibu Linda Hafila, S.Pd. Ibu Devi Hidayat, S.Pd, Ibu Ajeng Rahmi, S. Pd. SMPN 1 Rengasdengklok dalam Pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) Tahun Ajaran 2023 / 2024  menggunakan Gelobang 1 yakni tanggal 18 -- 19 September tahun 2023 semoga bermanfaat.
Ada pantun  untuk peserta ANBK agar lebi semangat mengerjakan soal.
Pantun ke-1
Anak sekolah membawa printer
Tugasnya diprin tidak lama
Asesmen Nasional Berbasis Komputer
Jenjang sekolah menengah pertama
Pantun ke-2
Jadi siswa harus sopanÂ
bisa dilihat dari ucapan
ANBK khusus kelas delapan
Kelas tujuh tahun depan
Pantun ke-3
Rajin membaca itu sudah biasa
Sambil belajar siapkan makan kismis
ANBK gelombang satu Senin Selasa
Gelombang dua ANBK Rabu Kamis
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H