Mohon tunggu...
Saeful Ihsan
Saeful Ihsan Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sarjana Pendidikan Islam, Magister Pendidikan

Seseorang yang hobi membaca dan menulis resensi buku.

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Indomie Kepepet; Penyelamat Sahurmu 3 Menit Menjelang Imsak

4 April 2023   10:22 Diperbarui: 4 April 2023   10:41 1010
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Mie Kepepet Sahur 3 Menit Lagi Imsak. 

Mie instan itu katanya kaya akan kreasi, dibikin apa aja bisa. Martabak mie, Mie Tek-Tek, Mie Sosis, Mie Pecel, Mie Penyet, Mie Petir, Mie Cakalang, serta pelbagai bentuk kreasi lainnya.

Apalagi di bulan ramadan seperti saat sekarang ini, aneka kreasi mie instan dapat menjadi salah satu menu favorit pilihan, untuk makan malam dan sahur bersama keluarga.

Dari beraneka ragam kreasi mie instan yang kamu ciptakan, atau mungkin kamu duplikat dari resep orang lain, yang menjadi fokus bukan saja tampilan. Misalnya kamu menambahkan aneka toping yang menarik, dan mengesankan akan rupa sesuatu.

Tetapi rasa, taste, itu yang terpenting. Meskipun begitu, presentasi tampilan menu tidak dapat diabaikan begitu saja. Keduanya harus saling mengisi, membentuk kombinasi yang serasi.

Artinya, ketika orang-orang melihat presentasi mie instan hasil kreasi kamu, pada saat itu pula terbayang kelezatannya menjalari lidah, kerongkongan, hingga ke lambung.

Kamu juga perlu membagikan resep kreasi mie instan ala kamu, yang bikin ngiler itu, agar orang-orang juga bisa membuat hal yang serupa.

Tapi tahukah kamu, bahwa ragam kreasi mie instan yang kamu ciptakan itu, semuanya bisa terwujud hanya apabila kamu punya waktu untuk membuatnya.

Bagaimana kalau kamu sedang kepepet, gak ada waktu? Misalnya nih, semalam niatnya udah mau bikin kreasi mie instan untuk sahur yang menyenangkan, mie instan itu mau dibikin bagaimana sudah mantap di pikiran. Eh, tiba-tiba kamu hampir telat sahur dan tersisa 3 menit sebelum imsak.

Yakinlah maka seluruh bentuk mie instan mau dibikin apa bagusnya, akan hilang dari kepala kamu. Mau tidak mau, kamu pun akan tertuju pada satu kesimpulan: makan apa aja deh supaya perut tetap terisi, supaya tetap kuat menjalankan puasa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun