Mohon tunggu...
Hr. Hairil
Hr. Hairil Mohon Tunggu... Administrasi - Menulis itu kebutuhan, bukan hiburan.

Institut Tinta Manuru

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Fomatika-Jakarta dan Generasi Barunya

5 Desember 2017   11:01 Diperbarui: 5 Desember 2017   11:05 964
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pembelajaran : Pembelajaran dalam Fomatika-Jakarta mencakup dua aspek, aspek pembelajaran yang diberikan melalui materi-materi (dunia kuliah dan dunia mahasiswa) dan aspek pembelajaran yang terjadi secara proses alamiah dilapangan (arti dari kehidupan).

Sebab harus kita sadari dan kita yakini bahwa mahasiswa bertugas bukan hanya kuliah tetapi ada aspek sosial di sana yang nantinya harus di aplikasikan di masyarakat. Di bangku perkuliahan memang kita akan diajari tentang ilmu pengetahuan, tetapi kita tidak akan diajari bagaimana nanti saat menghadapi orang, saat kita berkomunikasi yang baik, berattitude yang bagus, dan lain sebagainya. 

Padahal ini mutlak diperlukan oleh kita mahasiswa sebagai pembaharu, pengontrol di masyarakat. Di pengkaderan inilah kita diajari hal tersebut sebagai bekal kedepan, menyongsong kehidupan.

Terlepas dari itu semua, tentunya segala sesuatu ada kekurangannya, begitupun pengkaderan ini. Tinggal pintar-pintar kita menyikapi dan mendapatkan arti dari proses ini.

Wawancara pemilik UKM oleh-oleh bogor
Wawancara pemilik UKM oleh-oleh bogor
Saya menulis ini bukan berarti keberpihakan atau ego saya semata. Tapi didasarkan atas kepedulian. Sebab dari tahun ke tahun, waktu ke waktu selalu saja ada yang enggan untuk mengikutinya, ada yang sangat serius mengikut pengkaderan dan proses dalam organisasi berbasis kekeluargaan. 

Selalu saja ada yang merasa di perbudak saat di minta mengikutinya. Memang hal wajar, dan kitapun tak bisa menuntut. Hanya saja setidaknya mereka mau membuka mata dan telinga untuk memahami tujuan dari semua ini, agar bisa memandang sisi positifnya bukan dari sisi negatifnya karena di Fomatika-Jakarta ada tujuan dan makna kebersamaan, kekeluargaan yang kalau dari jarak yang jauh kita tidak dapat melihatnya, mendekatlah dan ambil segalanya untuk jalin kebersamaan.

Kegiatan Fomatika-Jakarta
Kegiatan Fomatika-Jakarta
Itulah gambaran umum pengkaderan di Fomatika-Jakarta. Mengapa saya mau bersusah payah mengungkapkannya lewat tulisan sederhana ini. Jawabannya singkat saja, karena saya telah jatuh menemukan keluarga saya dirantau, menumukan kebersamaan,  ada cinta, ada senyum sebagaimana orang-orang dekat perlakukan kita dengan baik dan sopan. Dan pada Fomatika-Jakarta lah ada cinta antara sesama itu lahir. Mau jatuh cinta pada Fomatika-Jakarta dan saling mengasihi, Ikut pengkaderannya, temukan rasa kekeluargaan dan rasakan bahagianya.
Kegiatan lapangan Fomatika-Jakarta
Kegiatan lapangan Fomatika-Jakarta
Organisasi mahaiswa Fomatika-Jakarta harus bisa menjadi tempat belajar yang ideal bagi seluruh anggotanya yang notabene sedang belajar. Karena organisasi mahasiswa Fomatika-Jakarta adalah keluarga, maka saling menyayangilah, menghargai, dan mengingatkan. We are family who love and respect each others. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun