Mohon tunggu...
Sabrina Kayla Widy
Sabrina Kayla Widy Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universtias Pembangunan Jaya

Jurusan Ilmu Komunikasi

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Komunikasi di Media Sosial dalam Interaksi pada Fandom K-Pop

22 Desember 2023   18:40 Diperbarui: 22 Desember 2023   18:58 64
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Apa kalian pernah merasa ingin tahu apa itu fandom K-Pop? fandom diambil dari bahasa inggris yang berarti "perkumpulan fans" ini bisa kita sebut juga dengan komunitas penggemar artis Korea, yang biasanya kita bisa temukan dari berbagai penyuka grup artis Korea manapun, seperti boygrup yang sekarang sedang naik daun ada BTS, NCT, RIIZE, ada juga dari girlgrup yaitu AESPA, IVE, BLACKPINK, dan masih banyak lainnya. Fandom K-Pop ada dari berbagai macam negara, tidak hanya Indonesia yang memiliki perkumpulan fans artis Korea ini, tapi dari luar negeripun ada. Perkumpulan ini gunanya untuk lebih bisa saling mengenal luas satu sama lain yang saling menyukai artis Korea yang mereka sukai, tetapi kita juga bisa punya banyak fandom loh! bisa kita sebut sebagai Multifandom, adalah mengidolakan lebih dari satu grup idol (Tionardus Melvina dan Setuningsih Novianti 2022). Fandom K-Pop itu sangat banyak sekali jadi kalian bisa memiliki 2 ataupun lebih, karena semakin kalian memilki banyak fandom akan semakin seru dan dapat menikmati banyak ragam musik.
Para penggemar ini biasanya melakukan streaming video musik artis mereka bersama sama, kemudian juga kalau di Korea biasanya mereka sehabis membeli album artisnya, mereka melakukan trade atau kita sebut dengan tukar menukar. Mereka biasanya menukar photocard ke member yang mereka suka di grup tersebut melalui aplikasi X atau Instagram. Kemudian mereka juga bisa melakukan janji poca date untuk di cafe nanti di dalam grup chat yang mereka telah buat bersama mutual nya ( teman seperfandomannya ).
 
Lalu dari mana kita bisa menemukan sekumpulan fandom ini ? tentunya mereka banyak sekali di media sosial, kalian bisa temukan mereka di aplikasi X dan bermutualan disana, tidak hanya di aplikasi X tapi kalian juga bisa mencarinya dari berbagai media sosial seperti Instagram, Facebook, Tiktok, Telegram, dan lain sebagainya. Biasanya di aplikasi X kita mencari mutual sesama fandom yang kita suka dengan cara mengajak lewat base, di X sendiri sekarang banyak sekali base dari berbagai fandom, jadi kita tinggal memilih saja base fandom mana yang akan kalian kirim menfess untuk mengajak bermutualan. Kemudian juga ada dari Instagram, mereka biasanya saling memfollow satu sama lain apabila saling menemukan penyuka fandom yang sama. Hal seperti ini sangat membantu juga kita untuk melakukan pertemanan dengan siapapun di luar sana, tetapi tetap kita juga harus hati-hati dan pintar memilih dalam pertemanan.

Banyak pengaruh yang kita dapat dalam perfandom-an ini, mungkin kalau pengaruh buruk kita bisa ambil dari sesama Fandom K-Pop bisa mengundang war, kenapa bisa saling war ? karena ada saja yang tidak suka dengan fandom k-pop grup A ataupun fandom K-Pop grup B ini juga tidak suka dengan si fandom grup C, dari situlah war bisa di mulai, saling menjelakan satu sama lain, biasanya ini sering terjadi di aplikasi X, sampai bisa menjadi trending topik nantinya. Terkadang fandom k-Pop juga suka menyenggol fandom lain, seperti fandom penyuka bola, atau fandom penyuka anime, mungkin kalau mereka tidak memulai war, rasanya ada yang kurang dalam kehidupan mereka sebagai fans artisnya. Hal ini tentu sangatlah meresahkan banyak orang, karena tidak ada hujan badai suka tiba-tibanya mereka menyerang, mengadu domba hingga terjadi nya war itu tersendiri. Didalam per-fandoman ini sendiri juga ada dari berbagai usia, apabila sudah ada anak di bawah umur di dalam fandom tersebut merekalah yang biasanya mengundang war tersebut, karena pola pikir mereka belum bisa mencerna dengan baik, mereka hanya bisa memulai pertikaian, tapi tidak semua seperti itu ya, maka dari itu kita harus menghindari hal-hal seperti itu.

Dampak yang di dapat juga ada dari Fandom K-Pop ini sendiri, kita bisa memperluas pertemanan kita, karena adanya Fandom atau perkumpulan fans kita bisa tau orang lain dan berteman entah itu dari dalam negeri maupun luar negeri, tidak hanya itu kalian bisa menemukan para fandom K-Pop sering melakukan donasi terhadap korban bencana yang membutuhkan, mereka menggalang donasi bersama sama melalui media sosial yang nantinya akan di salurkan ke korban bencana tersebut. Tetapi dari sisi positif ada juga sisi negatif yang bisa kita temukan, karena kita melakukan interaksi dengan orang asing kita juga patut waspada karena mau bagaimanapun kita awalnya tidak saling mengenal. Kita harus lebih bijak dalam memasuki dunia fandom K-Pop juga, kita harus tau mana yang baik dan benar, dan jangan terlalu fanatic di dalam pergaulan tersebut.

Referensi

Tionardus Melvina dan Setuningsih Novianti (18 Agustus 2022). Arti Fandom si Kpop https://entertainment.kompas.com/read/2022/08/18/152828066/arti-fandom-di-kpop?page=all

Generasi Melenial (21 Oktober 2022). Apa Itu Fandom yang Lekat dengan K-Pop?
https://kumparan.com/generasi-milenial/apa-itu-fandom-yang-lekat-dengan-k-pop-1z5ogKKl0By

Aini Alquratu Naila (16 November 2022). Bentuk Komunikasi Kelompok pada Fandom K-Pop
https://kumparan.com/nailaalquratuaini/bentuk-komunikasi-kelompok-pada-fandom-k-pop-1zFqQfdZoLt

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun