Mohon tunggu...
Sabiqun Khoirot
Sabiqun Khoirot Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

hobi menulis

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pemberdayaan BUMDes Girimoyo Bersatu guna Sejahterakan Perekonomian Masyarakat oleh PMM UMM Tematik

13 Januari 2023   21:13 Diperbarui: 27 Maret 2023   11:36 215
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pada hari ini bertepatan dengan hari jum'at tanggal 13 Januari 2023. Kami dari kelompok 1 dan 5 (Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa) PMM tematik BUMDes yang beranggotakan 9 orang melakukan survey lokasi yang berada di Desa Girimoyo, Kec. Karangploso, Kab. Malang, Jawa Timur. 

Kegiatan Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) menjadi wadah bagi para mahasiswa menyalurkan berbagai macam kegiatan positif pada  masyarakat. PMM sendiri bertujuan untuk mengaplikasikan Hilirisasi hasil penelitian Universitas Muhammadiyah Malang (UMM). Salah satunya yang dilakukan oleh kelompok 5 Tematik. Dengan beranggotakan Sabiqun Khoirot, Dhimas Arya Permady, Muhammad Daafa Ghifari, Nadya Viya Permatasari yang berasal dari prodi Pendidikan Bahasa  Inggris, Pendidkan Agama islam dan Ekonomi Syariah dan DPL Frendy Aru Fantiro, M.Pd.

Sesampainya disana kami disambut dengan pak camat yang menjelaskan secara singkat padat dan juga jelas mengenai pemberdayaan BUMDes Girimoyo bersatu guna menyejahterakan perekonomian masyarakat. Kemudian kami menyampaikan isi dari proposal yang sudah kami buat yaitu fokus mengenai Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) adalah badan hukum yang didirikan oleh desa guna mengelola usaha, memanfaatkan aset, mengembangkan investasi dan produktifitas, menyediakan jasa pelayanan, dan menyediakan jenis usaha lainnya untuk kesejahteraan masyarakat Desa.

BUMDes yang akan kami kembangkan adalah BUMDes Girimoyo Bersatu yang berada di Kawasan Desa Girimoyo, Kecamatan Karangploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur. BUMDes harus melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk ikut andil dalam pengembangan wisata desa. BUMDes semakin berinovasi khususnya di bidang pariwisata. Mengingat Desa Girimoyo memiliki tanah kas desa yang strategis, maka sangat berpotensi sebagai wisata desa. 

Jika pariwisata berkembang, pendapatan asli desa juga akan meningkat. Oleh karena itu, berdasarkan pada kondisi lapangan yang telah di riset sebelumnya, kegiatan kami akan membantu warga setempat untuk memproses legalitas agar mendapatkan izin usaha, serta membuat laporan keuangan berupa pembukuan penerimaan dan pengeluaran keuangan unit usaha BUMDes, serta membantu mencaritambahan modal melalui kerjasama dengan Investor untuk mengelola pariwisata setempat.

Kami berharap kedatangan di sini bisa membantu untuk membantu Legalitas BUMDes agar memiliki izin usaha dan diakui oleh masyarakat, membuat laporan keuangan, dan setelah itu kami akan membantu bekerjasama untuk mengelola pariwisata setempat dengan Investor agar saling menguntungkan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun