Mohon tunggu...
Sabda Hartono
Sabda Hartono Mohon Tunggu... Desainer - hobbyist elektronika

Founder www.catur-digital.com

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Artikel Utama

Menghitung Jarak Bulan Saat Gerhana Matahari Total

8 Maret 2016   11:28 Diperbarui: 10 Maret 2016   17:55 1975
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Jarak Lintang Bandung Palembang = -6,9° -(-2,9°) = -4°

Jadi jarak lintang Bandung-Palembang -4°(Bandung di selatan Palembang). Akhirnya dapat dihitung separasi minimum di kota Bandung adalah 0,13 diameter bulan atau 0,06°.

[caption caption="Penampakan Gerhana Parsial di Bandung"]

[/caption]

Gambar di atas adalah separasi minimum di kota Bandumg yakni sebesar 0,14 diameter bulan atau 0.06°. Karena Bandung ada di sebelah selatan Palembang, maka tampak bulan ada di sebelah utara matahari.

Perhitungan ini berlaku untuk seluruh Indonesia pada peristiwa gerhana matahari total 9 Maret 2016. Untuk menghitung separasi minimum (atau jarak bulan), hal pertama yang anda harus lakukan menghitung jarak lintang dengan kota terdekat yang dilalui gerhana total di sebelah utara atau di sebelah selatan. Misalnya anda bisa menghitung separasi minimum kota Manado dengan menghitung selisih lintang kota Manado (gerhana parsial) dan kota Palu (gerhana total)

Melihat Gerhana dengan Pinhole Projector

Beberapa SMA di kota bandung menugaskan murid-murid membuat proyek sehubungan dengan GMT 9 Maret 2016. Sebuah gagasan yang baik, agar anak-anak mengenal sain / astronomi. Kalau kamu murid SMA dan kebetulan mendapat tugas semacam itu dan belum punya ide untuk membuat proyek apa, kamu dapat meniru ide Hipparchus menghitung jarak bulan (atau meramal separasi minimum). Silahkan buktikan apakah benar jarak bulan sekitar 60 kali jari-jari bumi atau separasi minimum sesuai dengan apa yang diramalkan!

Untuk mengukur separasi minimum anda dapat menggunakan pinhole projector, yakni bayangan matahari yang dibentuk oleh lubang jarum. Membuat pin hole projektor tidak terlalu sulit, hanya membutuhkan beberapa jam. Saya membuat lubang jarum dengan melubangi kaleng Coca-cola. Belilah Coca-cola kemasan kaleng, kemudian manfaatkan kaleng yang terbuat dari plat alumunium tipis ini. Gunting kaleng Coca-cola untuk mendapatkan plat alumunium, kemudian lubangi plat alumunium tipis dengan jarum. Selanjutnya silahkan googling untuk mendapatkan petunjuk cara membuat proyektor lubang jarum.

[caption caption="Proyektor lubang jarum"]

[/caption]

Saran saya untuk menghitung separasi minimum, hendaknya jarak layar ke lubang jarum harus jauh (setidaknya 1 meter). Semakin besar jarak layar ke lubang jarum, bayangan akan semakin besar. Karena besarnya piringan matahari 0,00873 radian, kita bisa menghitung berapa besar bayangan apabila jarak layar 1 meter (1000 mm)

besar bayangan = jarak layar x besarnya matahari

besar bayangan = 1000mm x 0,00873 = 9mm

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun