[caption caption="ilustrasi (sumber : austinrabble.com)"][/caption]
Perbedaan pendapat antara Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla dalam proyek listrik 35.000 MW mendadak membuat saya teringat bacaan lama - sekitar 10 tahun lalu, sebuah buku berjudul "Confessions of An Economic Hitman" yang ditulis oleh John Perkins.
Dalam buku tersebut, si penulis (John Perkins) mengaku bahwa dirinya pernah bekerja sebagai - menurut istilahnya - Economic Hitman alias Bandit Ekonomi. Â Tugas bandit ekonomi ini adalah memuluskan upaya penguasaan sumber daya alam di suatu negara agar beralih ke tangan negara tempat para bandit ekonomi tersebut bekerja - dalam hal ini Amerika Serikat, atau lebih tepatnya ke tangan para pemilik perusahaan multinasional.
Bagaimana Cara Kerja Para Economic Hitman?
Secara garis besar, cara kerja para Economic Hitman (EHM) ini adalah :
- EHM akan ditempatkan di perusahaan-perusahaan konsultan proyek lalu ditugaskan di sebuah negara yang berniat membangun proyek insfrastruktur.
- EHM kemudian membuat prediksi fantastis pada para pemimpin negara tersebut, bahwa negara mereka akan menikmati capaian ekonomi mengagumkan dalam beberapa tahun ke depan.  Di sini para EHM sudah memasang perangkap. Mereka membuat prediksi bohong.
- Perangkap berikutnya yang disiapkan EHM berupa prediksi lanjutan bahwa dengan tingkat kemajuan ekonomi yang mengagumkan tersebut, negara ybs perlu menyediakan infrastruktur yang besar, infrastruktur yang biaya pembangunannya berada di luar kemampuan negara tersebut.
- Untuk membangun infrastruktur tersebut, negara ybs akan diberi pinjaman uang (dari negara asal EHM melalui berbagai lembaga keuangan) dengan syarat bahwa proyek tersebut harus dikerjakan oleh kontraktor dari negara pemberi pinjaman.
Selesai? Win-win solution?  Everybody happy?
Mungkin ya, tapi babak berikutnya baru saja dimulai sbb :
- Sesuai perjanjian, negara ybs mulai mencicil utangnya pada pemberi pinjaman, tentu dalam US dollar.
- Pelan tapi pasti, negara ybs dibuat kepayahan dalam mencicil utangnya. Â Banyak cara yang digunakan para EHM, diantaranya mengikis nilai tukar mata uang negara tersebut. Â Sebenarnya, tanpa upaya tersebut pun, negara ybs sudah diprediksi akan sulit membayar utangnya. Â Kenapa? Â Karena prediksi capaian ekonomi bualan para EHM tidak pernah menjadi kenyataan.
- Ketika negara tersebut sudah mulai payah, para pemberi pinjaman akan menawarkan pinjaman lagi yang tentu saja akan diterima dan dianggap sebagai pertolongan bagi si peminjam (yang sudah kepayahan mencicil utangnya). Begitu seterusnya.
- Pada satu titik, negara tersebut tidak sanggup lagi membayar utangnya. Saat itulah si pemberi pinjaman akan mendesak negara tersebut untuk melepas penguasaannya atas sektor-sektor yang sudah diincar sebelumnya. Sektor tersebut bisa sumber daya alam (minyak, tambang, dsb) maupun sektor vital yang berhubungan dengan kehidupan rakyat di negara tersebut (air, pertanian, pendidikan, dsb).
[caption caption="sumber : anotherbrickinwall.blogspot.co.id"]
Analogi sederhana untuk modus para EHM ini mungkin seperti ini :
Sebuah keluarga yang baru saja naik ke kelas menengah sedang butuh mobil untuk transportasi. Dengan prediksi fantastis dari seorang kerabat, mereka disarankan membeli SUV, padahal kemampuan dan kebutuhan mereka sebenarnya masih di level citycar.
Karena harga tunai SUV berada di luar kemampuan finansial mereka, keluarga itu pun mengajukan kredit, dan disetujui. Setelah SUV datang, cicilan pun dimulai, sementara kendaraan itu juga butuh biaya maintenance.
Akibatnya mereka mulai kepayahan hingga pada akhirnya barang-barang di rumah itu dijual untuk membayar cicilan utang (dan maintenance-nya).
Pada akhirnya utang lunas, namun saat itu SUV tersebut sudah tidak layak pakai karena usianya terlalu tua, mesinnya sudah sering batuk-batuk, kadang-kadang mati di jalan.
Akibatnya?
Lingkaran setan berlanjut, mereka butuh SUV baru.
John Perkins Ternyata Pernah Bertugas di Indonesia
Dalam bukunya, John Perkins mengemukakan bahwa dirinya pernah ditugaskan di Indonesia sekitar tahun 1970-an.
...penugasan riil pertamaku adalah ke Indonesia, dan aku akan menjadi bagian dari tim yang terdiri dari 11 orang yang dikirim untuk membuat rencana induk energi untuk Pulau Jawa. (Confessions of An Economic Hitman : Bab 2, "Untuk Seumur Hidupmu", hal 14)
"Katakan saja kamu perlu mengajukan prediksi ekonomi yang sangat optimistis, bagaimana itu akan berkembang setelah semua pembangkit tenaga listrik dan jalur distribusi itu dibangun. Hal itu akan memungkinkan USAID dan bank-bank internasional untuk membenarkan pinjaman itu. Kamu akan diberi penghargaan tentu saja, dan dapat melanjutkan dengan proyek-proyek lain di tempat-tempat yang eksotis. Dunia ini akan menjadi kereta belanjamu." (Confessions of An Economic Hitman : Bab 2, "Untuk Seumur Hidupmu", hal 18)
Penutup
Saya sendiri tidak tahu pasti apakah pengakuan John Perkins seperti yang ditulis dalam "Confessions of An Economic Hitman" benar adanya. Â Pengalaman sudah mengajarkan saya untuk tidak mudah percaya dengan ucapan seseorang. Â Saya juga sama sekali tidak tahu apakah para EHM benar-benar ada atau tidak.
Yang saya tahu, dunia selalu penuh dengan konflik kepentingan. Di masa lalu, negara kita pernah dijadikan ajang perebutan pengaruh antara Blok Barat dengan Blok Timur sehingga Bung Karno dengan cerdik memanfaatkan keduanya demi kemajuan pembangunan Indonesia.
Sampai saat ini pun Indonesia masih jadi rebutan.  Antara siapa dengan siapa?  Mungkin Kompasianer punya pendapat sendiri, sementara saya pribadi menganggap sedikitnya ada 4 kekuatan yang memperebutkan Indonesia.
Mungkin keparnoan saya akan sepak-terjang para EHM itu yang membuat saya teringat bacaan lama tersebut ketika mendengar proyek listrik 35.000 MW.
Sebagai penutup, di halaman awal bukunya, John Perkins memberi contoh kesuksesan mereka (para EHM) dalam memiskinkan Ekuador.
Ekuador merupakan contoh yang khas dari negara-negara di seluruh dunia yang telah digiring oleh EHM ke dalam kelompok ekonomi politiknya. Untuk minyak mentah senilai $100 yang diambil dari hutan hujan Ekuador, perusahaan minyak menerima $75.
Dari $25 sisanya, tiga perempatnya mesti dipakai untuk membayar utang luar negeri. Sebagian besar dari yang tersisa dipakai untuk menutup biaya militer dan biaya pemerintah lainnya - yang menyisakan hanya sekitar $2,50 untuk kesehatan, pendidikan, dan program bantuan bagi orang miskin.
Jadi, dari setiap $100 minyak yang dicucurkan dari Amazon, hanya kurang dari $3 yang diperuntukkan bagi orang-orang yang paling memerlukannya, mereka yang kehidupannya paling terkena dampak buruk bendungan, pengeboran, dan perpipaan, dan sekarat karena kekurangan makanan dan air minum. (Confessions of An Economic Hitman : Pendahuluan, hal xx)
(Ingatan Terhadap Buku "Confessions of An Economic Hitman")
Semoga ada yang bisa dipetik dari tulisan saya kali ini, dan jika para EHM itu benar ada, semoga Indonesia bisa selamat dari jeratan mereka.
Referensi & Tautan Luar :
- Confessions of An Economic Hitman (PDF, Bahasa Indonesia)
- John Perkins, Wikipedia
- Confessions of An Economic Hitman Edisi Indonesia, Resensi
- Penunjukan Langsung Proyek 35 Ribu MW Rawan Korupsi
- RIZAL RAMLI VS JUSUF KALLA: Proyek Ini Pemicu Ketegangan
sumber gambarTulisan ini dipublish pertamakali di blog.ryanmintaraga.com, copasing diizinkan dengan mencantumkan URL lengkap posting di atas atau dengan tidak menghapus/mengedit amaran ini
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H