Mohon tunggu...
Rutan Jepara
Rutan Jepara Mohon Tunggu... Penegak Hukum - KumhamPasti

Kemenkumham RI

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Bekerjasama dengan GKMI Jepara, Rutan Jepara Adakan Pengobatan Gratis

30 Agustus 2022   10:52 Diperbarui: 30 Agustus 2022   10:58 105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Jepara- sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan WBP, Rutan Jepara bekerjasama dengan GKMi jepara mengadakan kegiatan pengobatan gratis untuk para WBP.

 Kegiatan yang dilaksanakan di aula pada Selasa (30/08) diikuti oleh para WBP yang memiliki keluhan penyakit. Jadi tidak semua WBP mengikuti kegiatan pengobatan gratis. Mereka yang memiliki keluhan penyakit menjadi prioritas untuk bisa mengikuti pengobatan gratis ini. 

Dalam kegiatan tersebut para WBP yang mengikuti pengobatan tersebut diperiksa oleh dokter dari pihak GKMI Jepara. Sebelum diperiksa terlebih dahulu para WBP ini melakukan pendaftaran kemudian cek suhu tubuh dan tekanan darah. Setelah itu mereka menuju ke meja pemeriksaan dokter. Di sini mereka bisa berkonsultasi dengan dokter tentang keluhan yang dialami. Terakhir, mereka kemudian bisa mengambil obat sesuai dengan penyakit yang dideritanya. 

Kegiatan pengobatan gratis ini merupakan kegiatan yang diinisiasi oleh pihak gereja dalam rangka merayakan HUT GKMI Jepara ke- 90. Pihak GKMI mengadakan bakti sosial dengan memberikan pengobatan gratis kepada para WBP yang ada di Rutan Jepara. 

Pengobatan gratis ini tentu disambut baik oleh Rutan Jepara. Plt. Kepala Rutan Jepara, Nasihul Hakim memantau langsung kegiatan pengobatan gratis tersebut.

 "Ini merupakan bentuk kegiatan positif yang tentunya sangat bermanfaat untuk para WBP. Karena mereka bisa mendapat pemeriksaan dan obat gratis" ujar beliau saat ditemui langsung.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun