Jaga kondusifitas Rutan Banjarnegara, Kepala Kesatuan Pengamanan Pastikan Sarana Keamanan Berfungsi Baik
*Banjarnegara, INFO_PAS* - Kepala Kesatuan Pengamanan Rutan Banjarnegara beserta stafnya melaksanakan kegiatan pengecekan sarana dan prasarana keamanan yang ada di Rutan Banjarnegara, Sabtu (21/10).Â
Pengecekan tersebut dilaksanakan guna memastikan sarana dan prasarana keamanan berfungsi dengan baik, sehingga kondusifitas di Rumah Tahanan Negara (Rutan) Banjarnegara tetap terjaga. Selain itu kegiatan tersebut merupakan salah satu bentuk implementasi dari poin kesatu dari 3 kunci pemasyarakatan maju yaitu deteksi dini.
Kepala Rutan Banjarnegara Bima Ganesha Widyadarma mengatakan pengecekan sarana dan prasarana sangat penting dilakukan untuk memastikan sarana tersebut dapat digunakan saat dibutuhkan.
"Pengecekan sarpras sangat penting, karena sarpras yang membantu kita dalam bertugas, jangan sampai ketika kita dihadapkan pada situasi genting, ternyata sarpras keamanan tersebut tidak berfungsi dengan baik, celakalah kita kalau seperti itu," tegasnya.
"Oleh karena itu, kita harus terus waspada dan disiplin dalam mengecek maupun merawat sarpras, agar Rutan Banjarnegara tetap BERTASBIH (Bersih Tertib Aman Sehat Berseri Harmonis)," pungkasnya.
Senada dengan Kepala Rutan, Suparno Kepala Kesatuan Pengamanan menjelaskan, sarpras keamanan yang telah rutin dilakukan pengecekan dan perawatan seperti, tembok brandgang, kawat berduri, CCTV, tralis besi di blok hunian, borgol dan senjata api. Pengecekan sarana dan prasarana keamanan telah rutin dilaksanakan setiap bulannya.Â
Tak dipungkiri bahwa pengecekan dan perawatan secara berkala pada sarana dan prasarana sangat perlu dilakukan, mengingat salah satu musuh terbesar dalam menjaga keamanan adalah kelengahan. Jika tidak dilakukan, maka tidak akan tahu ada potensi yang dapat ditimbulkan oleh sarana dan prasarana tersebut jika terjadi kerusakan. Dengan dilakukan pengecekan secara rutin maka bahaya-bahaya yang bisa timbul bisa terdeteksi sedini mungkin sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang tidak diinginkan.
Lanjut Suparno, "Sarana dan prasarana adalah alat penunjang yang sangat penting untuk menjaga kondusifitas dalam pengamanan, mengingat jika ada suatu kejadian pelarian atau keributan yang terjadi di dalam Lapas atau Rutan, salah satu penyebab awalnya adalah sarana dan prasarana yang tidak berfungsi dengan baik," terangnya.
"Karena itu, selalu ingat PINJAM DULU 100 (Pastikan Ikuti Norma ASN, Jaga sarpras agar tetap Aman, Melaksanakan trolling, dan Deteksi dini Untuk Lindungi kondusifitas dalam Upaya menjaga 100% Rutan Banjarnegara tanpa pelarian dan halinar)," pesannya.