Menurut Kepala perpustakaan Berlian Wiwi, koleksi buku yang ada di perpustakaan juga berdasarkan identifikasi kondisi masyarakat yang bergerak di bidang pertanian dan pertambangan.
Selain buku tersebut juga terdapat buku terkait ketrampilan yang diajarkan dalam pelatihan yang digelar di perpustakaan Berlian.
Pelayanan perpustakaan ini dilakukan pagi hingga sore hari. Dilanjutkan pelayanan pada malam hari.
Untuk tahun 2020 ini perpustakaan Berlian mewakili perpustakasn desa dari kabupaten Bangka dalam lomba perpustakasn tingkat provinsi kepulauan Bangka Belitung.
"Perpustakaan Berlian bisa menjadi contoh perpustakaan desa lainnya di kabupaten Bangka," kata Baharudin, kepala Bdang Pelayanan Perpustakaan pada Dinas Kearsipan dan Perpustakaan kabupaten Bangka.
Baharudin menambahkan, untuk tahun 2020 ini ada 10 perpustakasn desa dari kabupaten Bangka yang diusulkan ke perpustakaan nasional untuk mengikuti program repitalisasi perpustakaan berbasis inklusi sosial.
Semoga 10 perpustakaan desa ini dapat mengikuti jejak perpustakaan Berlian dan 5 perpustakaan desa yang telah mengikuti program tersebut sebelumnya.
Salam dari pulau Bangka.
Rustian Al'Ansori