Mohon tunggu...
Rustian Al Ansori
Rustian Al Ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Pernah bekerja sebagai Jurnalis Radio, Humas Pemerintah, Pustakawan dan sekarang menulis di Kompasiana

Pernah bekerja di lembaga penyiaran, berdomisili di Sungailiat (Bangka Belitung)

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Pengaturan Skor Sudah Lama, Pernah Dialami Ps. Bangka

3 Januari 2019   06:25 Diperbarui: 3 Januari 2019   09:18 651
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tidak jauh beda dengan kasus pungli. Ketika pemerintah membuat Saber Pungli, banyak yang terciduk hingga oknum anggota polisi sendiri terjaring. Ketika Satuan Tugas (Satgas) Anti Mafia Bola dibentuk pada 22 Desember 2018, langsung ada yang ditangkap tersangka pelaku pengaturan skor. Artinya bila pemerintah serius melalui aparat penegak hukumnya akan banyak hal - hal yang tidak baik yang melanggar hukum akan terungkap.

Pengaturan Skor sudah lama dalam persepakbolaan nasional. Sepertinya sudah sama-sama tahu. Pengaturan skor dan suap-menyuap dalam sepakbola di Tanah Air lama dibiarkan. Tetapi itu berkontradiksi dengan sportivitas dan berbaik sangka yang selalu tertanam dalam olahraga.

Karena itu upaya yang dilakukan melalui Satgas dengan mengabil diksi Mafia menunjukkan kejahatan dalam dunia sepakbola sudah luar biasa.

Tetapi juga jangan hanya sebatas pengaturan skor, pengelolaan keuangan klub di sepakbola juga perlu diselidiki agar sepakbola kita benar-benar bersih.

Seperti halnya Saber Pungli dibentuk hingga ke tingkat daerah, kabupaten dan kota, Satgas Anti Mafia Bola juga harus ada di daerah. Pengaturan Skor diduga juga ada yang dilakukan pelaku judi dengan taruhan skor pertandingan. Bisa jadi telah merambah hingga Kompetisi antarkampung.

Fakta pengaturan skor sudah lama di sepakbola nasional, juga telah mencoreng sepak bola di Bangka, 1989 silam. Pengaturan skor itu terjadi ketika tim yunior Suratin Ps. Bangka berhadapan dengan Ps. Bengkulu di Bengkulu pada Kometisi Piala Zone III Komda PSSU Sumatera Bagian Selatan.

Menurut sejumlah pemain waktu itu, mereka diinstruksi pelatih agar gawang mereka sendiri dapat kebobolan hingga 9 gol, tapi bisa ke bobolan 10 gol. Ps Bangka dikalahkan Bengkulu waktu itu 10 - 0.

Para pemain Suratin Ps. Bangka mendapatkan tambahan bonus Rp 75 ribu dari keberhasilan mereka memberikan keleluasan lawan membobol gawang sendiri.

SK sanksi dari pengurus Ps. Bangka (dokpri)
SK sanksi dari pengurus Ps. Bangka (dokpri)
Setelah peristwa yang dikenal dengan sepakbola gajah itu, pengurus Ps. Bangka mengeluarkan sanksi kepada tim manajer dan pelatih dari tingkat hukuman seumur hidup hingga 2 tahun tidak diperbolehkan terlibat dalam sepakbola di Bangka.

Inilah bukti bahwa suap disepakbola sudah lama. Ps. Bangka yang memiliki nama besar di tingkat nasional, salah seorang pengurusnya waktu itu Ir. Sutiono Yakub Alis. Pernah menjadi Sekum PSSI.

Dibawa pembinaan Ir Sutiono Ps. Bangka pernah mengukir berbagai prestasi di tingkat nasional, pernah sebagai runner-up Piala Suratin tahun 1977, hingga masuk delapan besar divisi utama PSSI serta berbagai prestasi lainnya. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun