Mohon tunggu...
Rustian Al Ansori
Rustian Al Ansori Mohon Tunggu... Administrasi - Pernah bekerja sebagai Jurnalis Radio, Humas Pemerintah, Pustakawan dan sekarang menulis di Kompasiana

Pernah bekerja di lembaga penyiaran, berdomisili di Sungailiat (Bangka Belitung)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Panen Padi Rawa di Desa Saing, Wabup Bangka Lakukan Temu Wicara dengan Petani

29 Desember 2018   17:26 Diperbarui: 29 Desember 2018   17:47 328
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Wabup Bangka Syahbudin (tengah) lakukan panen padi rawa (Hendra /Humas Bangka)

Wabup Bangka panen Padi Rawa di Saing

Sekitar 200 ha lahan padi rawa di desa Saing, Kecamatan Puding Besar dipanen.

Pemanenan dilakukan Wakil Bupati Bangka Syahbudin, Sabtu ( 29/12)  bersama perwakilan dari Kodim 0413 Bangka, kepala Dinas Pertanian kabupaten Bangka Kemas Arfani Rahman dan camat Puding Bersar M.Nursih dan Kepala Desa Saing.

Temu wicara pengembangan sawah dan panen padi di lahan rawa desa Saing juga mendengar aspirasi para petani diantaranya petani ingin mendapatkan bantuan traktor, pembangunan irigasi dan mengalihkan status lahan yang merupakan Hutan Produksi.

Aspirasi para petani itu dijawab tuntas Wakil Bupati Bangka, Kepala Dinas Pertanian kabupaten Bangka dan utusan dari Kodim dan PU, diantaranya keinginan mendapatkan hand traktor akan dipenuhi yang disediakan pihak Kodim, sedangkan mengalihan status lahan dapat dilakukan dengan melakukan tahapan sesuai dengan peraturan, serta pembangunan irigasi dapat diusulkan melalui musrenbang.

Kesempatan itu Wakil Bupati Bangka Syahbudin mengatakan, pembangunan pertanian memiliki posisi yang sangat strategis dalam pembangunan nasional. Pertanian merupakan sektor andalan perekonomian, hal itu didasarkan atas kontribusi sektor pertanian yang dominan baik langsung maupun tidak langsung.

Syahbudin menjelaskan, sektor pertanian mencakup tanaman pangan, hortikultura, perekbunan, perikanan dan kehutan berperan sangat besar dalam perekonomian masyarakat di kabupaten Bangka.

" Pada hari ini kita akan melakuka panen raya padi di lahan rawa sebagai buah hasil dari kerja keras para petani yang ada di desa Saing semoga kiranya perayaan seperti ini lebih memacu petani untuk lebih giat bekerja dalam upaya kita bersama meningkatkan produksi pangan padi di kabupaten Bangka," ujar Syahbudin.

Potensi lahan rawa di desa Saing yang sudah dimanfaatkan seluas kurang lebih 200 ha dan areal yang sudah ditanam pada saat ini seluas 120 ha. Sedangkan areal padi ladang lahan kering yang cukup luas, " kondisi ini menunjukkan bahwa minat bertanam padi di desa Saing cukup tinggi, untuk itu kita perlu mendukung para petani dalam mengembangkan budi daya padi baik pada sawah maupun padi ladang," papar Wabup.

Pada tahun 2018 ini, selain pengembangan padi sawah. Kegiatan pengembangan padi ladang juga di dukung oleh pemerintah melalui kegiatan pengembangan padi lahan kering atau padi ladang yang dibiayai melalui dana APBN dari Kementerian Pertanian RI. Sementara itu di kabupaten Bangka kegiatan pengembangan padi ladang ini ada tahun 2018 mendapatkan alokasi anggaran seluas 3.999 ha.

Menurut Wakil Bupati Bangka Syahbudin, kegiatan ini disambut baik oleh petani di kabupaten Bangka, dengan adanya kegiatan ini petani cukup terbantu dengan adanya kegiatan ini sehingga minat menanam padi ladang semakin meningkat.

" Dengan adanya semangat petani kembali menanam padi kita harapkan dapat mengurangi ketergantungan terhadap pemenuhan kebutuhan beras dari luar daerah," katanya Syahbudin, Wakil Bupati Bangka.(Rustian Al Ansori)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun