Pertemuan ini telah diduga
Tapi tak tahu dengan siapa
Kita tidak peduli sebelumnya siapa yang bakal dijumpa
Perjalanan waktu bersama
Kau di sana
Aku disini
Kita berada di ruangan ini
Telah melalui hari - hari penuh ilmu
Kandang menyimak nanar dalam lesu
Kadang tertawa ketika memang ada canda
Kadang pula tertidur
Walau tidak sempat mendengkur
Â
Tak terasa kita bakal berpisah
Jangan ada air mata yang tertinggal di kelopak mata
Walau ada air mata mungkin itu hanya sekedar basah
Setelah mengering kemudian lupa
Jangan pertemuan ini menjadi sia - sia
Tapi ingatlah bahwa kita pernah bersama
Dalam hari - hari penuh ilmu
Yang bakal dirindu
Â
Sebenarnya hidup ini sandi, kawan
Yang penuh kode rahasia
Yang sulit ditebak, jadi tebak - tebakkan angka
Yang sudah pasti tapi sulit diterka rasa
Sandi itu pasti
Kehidupan itu sandi, karena hidup pasti mati
Lepaskan dahulu, jangan diingat - ingat kematian
Tapi jangan dilupa bakal ada kematian
Â
Tak lupa bakal berpisah
Ketika tanah - tanah basah
Jangan dilupaÂ
Bahwa kita pernah bersama
Â
Sungailiat, 30 Oktober 2018
Â
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H