Oleh : Rustian Al Ansori
*
Aku diajarkan orang tuaku agama
Agar aku beragama
*
Aku diperkenalkan orang tuaku tentang kekejaman
Agar aku berprikemanusiaan
*
Aku diperkenalkan orang tuaku tentang kemiskinan
Agar aku berkeadilan
*
Aku diperkenalkan orang tuaku tentang pertengkaran
Agar aku selalu dalam kearifan
*
Aku diperkenalkan orang tuaku tentang kekayaan
Agar aku tahu tentang keprihatinan
*
Aku diperkenalkan orang tuaku tentang keberagaman
Agar aku tahu tentang pesaudaraan
*
Aku diajarkan orang tuaku tentang kemimpinan
Agar aku bisa memimpin
*
Aku diajarkan orang tuaku membuat syair
Agar aku menjadi penyair
*
Aku diajarkan orang tuaku tentang kemuliaan
Agar aku tahu tentang kematian
*
Aku diajarkan orang tuaku tentang pahala
Agar aku bisa masuk surga
*
Aku diajaran orang tuaku agar tidak berbuat dosa
Agar aku tidak masuk neraka
*
Aku diajarkan orang tuaku tentang kejujuran
Agar aku menghindari kebohongan
*
Sungailiat, 16 September 2018
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H