Mohon tunggu...
RUSHRUNNERS
RUSHRUNNERS Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Atletik Pilihan

[Event Komunitas] Saatnya Bekali Diri Supaya Performa Lari Makin Maksimal

25 September 2018   16:45 Diperbarui: 25 September 2018   16:49 2378
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Olahraga lari masih menjadi salah satu olahraga yang digemari dan sudah menjadi bagian dari gaya hidup dalam masyarakat. Kenapa? Salah satunya, karena olahraga ini bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja, tanpa perlu peralatan tambahan yang ribet.

Dalam kurun 6 tahun terakhir, hampir setiap tahunnya selalu ada saja acara atau kompetisi lari yang digelar, tak hanya di ibukota Jakarta. Dari situ, mulai banyak masyarakat awam tertarik dan kemudian menjadi pelari pemula.

Namun, sayangnya banyak pelari pemula yang belum atau tidak tahu seperti apa sih pola latihan yang efektif dilakukan menjelang ikut kompetisi. Seperti misalnya, pelari memforsir latihan terlalu dekat dengan hari H kompetisi lari yang akan diikuti. Jangan salah, kondisi seperti ini juga kerap terjadi pada pelari yang sudah sering wara-wiri di ajang kompetisi lari. 

Hal lainnya yang sering terabaikan adalah seperti apa sih pola makan bernutrisi yang bisa diterapkan, termasuk juga soal bagaimana meminimalisir terjadi risiko cedera saat latihan atau saat ikut kompetisi.

Untuk mendukung olahraga lari sekaligus mengedukasi pelari pemula ataupun profesional, Danamon bekerja sama dengan Kompasiana mengajak komunitas Rush Runner menggelar sharing session "Lari Sehat Minim Risiko" yang diadakan pada Rabu 26 September 2018 di Tartine fX Sudirman, Jakarta. Acara ini juga diselenggarakan sebagai persiapan menuju Danamon Run yang akan diadakan pada akhir November mendatang.

  • Acara & tema: Sharing Session "Lari Sehat Minim Risiko"
  • Hari dan tanggal: Rabu, 26 September 2018
  • Waktu: 19.00 -- 21.00 WIB
  • Lokasi: TARTINE, fX Sudirman, Jl. Jend. Sudirman, Senayan, Tanah Abang, Jakarta Pusat 10270 [PETA LOKASI]
  • Pembicara: Andri Yanto, Runner Coach & Pemerhati Olahraga Lari
  • Kuota: 30 Kompasianer
  • Syarat:
    • Memiliki akun media sosial pribadi (Twitter dan Instagram) untuk kewajiban posting di medsos selama acara berlangsung
    • Bersedia mengikuti kegiatan sharing session sampai selesai
    • Bersedia mengikuti social media competition setelah acara berlangsung (detail akan diinfokan menyusul/saat acara berlangsung)

Tertarik ikutan? Segera daftarkan dirimu dengan mengirimkan data berupa:

  • Nama Lengkap 
  • Url Akun Kompasiana (jika ada)
  • Akun IG
  • Akun Twitter
  • Akun FB
  • No Whatsapp (aktif) 

data dikirim ke email ke wearerushrunners(at)gmail(dot)com dengan subyek email "Runner Sharing Session -- Rush Runners " atau melalui contact person komunitas Rush Runners (Valentina Ayu 0897-9574-359) / Tim Kompasiana (Dimas 0822-3344-5207)

So runners, tunggu apalagi, saatnya kamu bekali dirimu dengan pengetahuan supaya latihan semakin efektif dan bisa melesat jadi juara. Lari sehat minim risiko, bisa kok! [GIL]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Atletik Selengkapnya
Lihat Atletik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun