Mohon tunggu...
Rushans Novaly
Rushans Novaly Mohon Tunggu... Administrasi - Seorang Relawan yang terus menata diri untuk lebih baik

Terus Belajar Memahami Kehidupan Sila berkunjung di @NovalyRushan

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Jangan ‘Memperkosa’ Isi Tulisan

24 Februari 2016   17:41 Diperbarui: 24 Februari 2016   17:43 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Memperkosa Isi Tulisan

Blogger adalah jenis penulis populer yang sejatinya menulis dengan kesadaran penuh akan pembaca. Menyadari bahwa ketika tulisan diposting akan menjadi tulisan publik yang akan bisa dibaca siapa saja.

Sejatinya tujuan menulis seorang blogger adalah menulis untuk memberikan manfaat kepada pembaca bukan hanya untuk menunjukan kepintaran penulis. Menulis elegan itu menulis untuk melayani pembaca.

Seringkali blogger abai akan kepentingan pembaca. Tak perduli. Apa yang disampaikan didalam tulisan bukan untukkepentingan pembaca tapi untuk semata kepentingan pribadi blogger . Kenyamanan pembaca dan kemengertian pembaca tak dipikirkan blogger.

Blogger seringkali memaksakan (memperkosa) isi tulisan . Dengan bahasa seadanya yang membuat pembaca 'linglung'. Menggunakan ide yang melawan arus (mainstream) seakan tulisan tampil berani dan beda. Apakah isi tulisan punya manfaat bagi pembacanya ? apakah aliran bahasa yang nyaman sudah disajikan? Bahkan arah kemana tulisan juga tak jelas .

Blogger memang punya hak penuh untuk menulis. Apa yang akan ditulis dengan gaya bahasa yang dipilih. Tak ada aturan baku . Karena menulis adalah pekerjaan kreatif. Ada kebebasan penuh ditangan blogger. Tapi ketika tulisan masuk kedalam ruang publik saat dipublish maka berlakulah hal yang menjadi aturan tertulis (syarat dan ketentuan) dan aturan tak tertulis ( motif, moral , bahasa hingga tujuan menulis) .

[caption caption="Suasana Pelatihan Menulis dengan narasumber bang Away , Sabtu (20/2/16) | Foto : Rushan Novaly"]

[/caption]

Belajar dan Belajar

Blogger juga seperti pekerjaan lainnya . butuh ketrampilan, butuh pengetahuan teknis hingga latihan yang cukup. Blogger walau berbeda dengan wartawan yang punya jenjang karir dan jenjang pelatihan berkala tetap harus memiliki visi menulis yang baik.

Blogger malah memiliki waktu yang lebih banyak untuk belajar. Memiliki kesempatan menambah ilmu baik secara mandiri maupun menimba ilmu dari pihak luar. Banyak pelatihan menulis yang disediakan . Baik berbayar maupun gratis.

Seperti hari Sabtu (20/2) pelatihan menulis diadakan oleh komunitas Blogger Crony bekerjasama dengan komunitas Satu Dunia. Mengambil tempat di Menara SCTV di Senayan City. Sebagai narasumber dihadirkan seorang pakar bahasa yang biasa memberikan pelatihan kepada jurnalis dan wartawan di media mainstream , Anwari Natari yang akrab disapa bang Away.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun