Mohon tunggu...
Khuriyatul Ainiyah (Bude Ruri)
Khuriyatul Ainiyah (Bude Ruri) Mohon Tunggu... Guru - Guru SD, Penulis buku

Hidup bermanfaat lebih beruntung

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Cara Membuat Nugget Ayam Wortel Tanpa MSG, Sehat dan Enak

4 Agustus 2024   11:35 Diperbarui: 4 Agustus 2024   11:39 263
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Nuget dan sosis adalah makanan yang akrab untuk  anak usia sekolah. Termasuk anak bungsu, dia doyan sekali dengan nuget. Saking doyannya, saya berinisiatif untuk membuat sendiri, selain lebih ekonomis di kantong juga kepingin mencoba menjadi tukang masak yang handal. Wk wk wk

Saya mengakui tidak hobi masak, namun saya juga jarang membeli sayur, saya lebih suka masak sendiri, rasanya lebih pas di lidah. Membeli di warung rasanya memang lebih enak, dari pada masakan sendiri. gak tahu kenapa tapi itu fakta, mungkin juga karena ada penyedapnya.

Masak sendiri tentu lebih aman dari pengawet, juga MSG yang kita tahu kandungan di dalamnya kurang baik untuk kesehatan, apalagi jika masakan itu diperuntukkan untuk anak-usia sekolah. Saya terbiasa tidak menggunakan pengawet ataupun bumbu masak(baca micin) sejak remaja.

Ini juga fakror keluarga yang sejak zaman dulu tidak memberi penyedap masakan apapun. Bapak saya tidak suka dengan rasa micin atau penyedap rasa, saya ingat dahulu saat masih sekolah. Ibu memasak sayur lodeh tempe.

Mungkin maksud ibu, supaya sayur tempe lebih enak dan gurih maka diberi sedikit micin. Namun apa yang terjadi, saat Bapak mau makan dan mengambil sayur di piring. Saat asupan pertama di lidah, Bapak langsung memuntahkan makanan tadi karena terasa micin. Bapak tidak jadi makan dan meninggalkan meja makan seketika itu juga.

Pengalaman itulah yang sampai sekarang Ibu saya tidak pernah memberikan penyedap rasa pada semua jenis masakannya. Pengalaman itu juga yang sampai saat ini saya tiru, masak tanpa penyedap rasa, jika pun menggunakan micin hanya saat-saat tertentu jika ada kondangan atau masak untuk  kegiatan tertentu misalnya ada tamu dan sebagainya.

Bukan tidak suka, namun saya bisa membedakan bahwa masakan yang ada micinnya terasa lebih lezat dan nikmat di banding dengan masakan tanpa micin. Namun karena sudah terbiasa dengan masakan tanpa penyedap, jadi ya biasa saja.

Singkat  cerita minggu pagi ini  sengaja googling di layar sentuh, cukup mengetik cara membuat nugget, di layar ponsel sudah tersuguhkan resep dan cara pembuatannya sekaligus gambar nugget yang menggiurkan lidah.

Nugget sebelum digoreng, siap disimpan di lemari es. Dokpri
Nugget sebelum digoreng, siap disimpan di lemari es. Dokpri

Setelah menemukan resep di kompas.com dengan judul Resep Nugget Ayam Wortel Simpel, Bikin Tanpa Pengawet dan MSG yang ditulis oleh Alma Erin Mentari tanggal 13 juli 2022 yang lalu saya pun segera mengekskusi dengan belanja terlebih dahulu ke tukang sayur langganan yang setiap pagi mampir ke rumah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun