Samarinda -- Karupbasan Samarinda Donny Setiawan hari ini (07/02/2023) mengikuti program "Gerbang Transisi" secara daring. Kali ini Irjen Kemenkumham RI Razilu yang di dampingi oleh Kepala Kantor Wilayah Kalimantan Timur Sofyan memberikan pengarahannya yang bertempat di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Balikpapan.
Gerbang Transisi merupakan salah satu program Inspektorat Jenderal di tahun 2023. Program ini yang mempunyai akronim dari " Bergerak Bangkitkan Kesadaran, Inspirasi dan Motivasi" di ikuti oleh seluruh kepala UPT dan jajaran serta Kantor Wilayah Kalimantan Timur.
"Inspektorat Jenderal ditahun 2023 ini kita memiliki program Gerbang Transisi, para Pimpinan Tinggi mempunyai fungsi untuk memotivasi dan mengilhami atau memberi inspirasi, sehingga seseorang bekerja karena kesadaran diri sendiri tanpa rasa keterpaksaan atau rasa takut kepada pimpinannya." Ujar Razilu.
Pada area motivasi, Razilu mengingatkan kembali resolusi Kementerian Hukum dan HAM RI di tahun 2023 yaitu untuk Mewujudkan Kementerian Hukum dan HAM RI Semakin Pasti dan BerAkhlak dengan bekerja secara tepat, cepat, ikhlas dan akuntabel.
"kita mempunyai program yang bagus sekarang tinggal eksekusi nya, diharapkan untuk seluruh jajaran pegawai Kemenkumham RI agar dapat bekerja dengan sungguh sungguh agar hasil dari program ini tidak gagal"
Terakhir, Irjen Razilu yang menyampaikan 10 Pesan Irjen Kemenkumham yang merupakan inti dari Kegiatan GERBANG TRANSISI dan melaksanakan penyerahan 10 Pesan Irjen Kemenkumham dan ditutup dengan Foto Bersama seluruh tamu undangan yang hadir.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H