PURWOKERTO -- Dalam rangka memperingati Hari Pengayoman yang ke-79, Kepala Rupbasan Purbalingga (Mulyo utomo) mengikuti kegiatan donor darah. Acara ini berlangsung di Palang Merah Indonesia (PMI) Sokaraja dan diikuti oleh pegawai Rupbasan Purbalingga serta seluruh Unit Pelaksana Teknis (UPT) se eks Karesidenan Banyumas, Selasa (06/07/2024).
Dalam semangat antusiasme kemanusiaan dan kepedulian terhadap sesama, petugas pemasyarakatan di Wilayah Eks Karesidenan Banyumas berpartisipasi dalam kegiatan donor darah. Sebelum mendonorkan darah, seluruh peserta mengikuti proses skrining dan pemeriksaan kesehatan untuk memastikan kondisi tubuh mereka layak untuk donor. Kegiatan yang berlangsung dengan tertib dan lancar ini berhasil mengumpulkan sejumlah kantong darah yang sangat bermanfaat bagi mereka yang membutuhkan.
Kepala Rupbasan Purbalingga (Mulyo utomo) menyampaikan "Kami ingin memanfaatkan momentum Hari Pengayoman ke-79 ini dengan melakukan kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat. Donor darah adalah salah satu bentuk kepedulian kita terhadap kesehatan dan kesejahteraan bersama," ujarnya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H