Lalu kesanalah aku menuju.
Taman Sakura ini terletak di sebuah lembah, yang dialiri sebuah anak sungai kecil yang indah.
[caption id="attachment_380191" align="aligncenter" width="526" caption="Sungai di tengah Taman Sakura Cibodas. Dok. pribadi"]
Tiba Taman Sakura, kuperhatikan deretan pohon berbentuk serupa. Ah, itu rupanya pohon- pohon sakura yang sejak delapan tahun belakangan ini ada di Kebun Raya Cibodas.
Aku tak tergesa, sebab seperti yang kukatakan semula, tak mengharapkan melihat sekuntum bungapun ada disana. Maka aku duduk saja di rumput sambil melihat anak- anakku turun ke sungai dan mengambil beberapa foto disana.
Sampai, suatu saat...
Eh... Apa itu ?
Ada warna merah muda diantara sebuah pohon dekat jembatan di sungai itu yang menarik perhatianku.
[caption id="attachment_380192" align="aligncenter" width="545" caption="Kuntum sakura di Cibodas. Dok. pribadi"]
Oh.
Bunga sakurakah itu?