Bagi pecinta gitar, bereksperimen dengan instrumen baru itu ibarat jatuh cinta lagi. Apalagi kalau instrumen tersebut adalah gitar 7 senar! Ya, gitar dengan senar tambahan di nada rendah, menawarkan jangkauan nada yang lebih luas dan potensi eksplorasi musikal yang menggiurkan.
Nah, baru-baru ini rasa penasaran saya memuncak dan  nekat menjajal gitar 7 senar di sebuah toko musik untuk pertama kalinya.
Ngomong ke stafnya sih mau cari gitar, tapi ujung-ujungnya cuma beli senar dan pick. Hehehe...maaf ya mas sales...saya cuma pura-pura mau beli. Duitnya masih nggak cukup.
Kesan Pertama
Pertama kali memegang gitar 7 senar rasanya seperti ketemu dengan raksasa. Apalagi tangan saya kecil. Leher gitarnya lebih lebar, menampung tujuh senar yang berbaris rapi.
Awalnya jelas kikuk, jari-jemari saya yang biasa beraksi di gitar 6 senar mendadak kaku dan bingung mencari pijakan baru. Tuning-nya pun sedikit berbeda, dengan senar ketujuh biasanya di-stem ke nada B rendah.
Tapi begitu memetik senar terendah itu, dummmmm......wah langsung merinding! Apalagi kalau distorsi dinyalakan, suaranya nge-bass banget. Jauh lebih dalam dan tebal dibanding senar E rendah di gitar biasa.
Dengan senar tambahan, chord yang biasa dimainkan di gitar 6 senar pun bisa divariasikan. Jika gitarnya di-stem menggunakan drop A (senar ketujuhnya di-stem ke A rendah), mau main dengan style a'la djent jadi lebih mengena. Kombinasi nada rendah dan tinggi pun semakin mudah dieksplorasi, membuka pintu kreativitas yang lebih luas.
Tantangan dan Adaptasi
Tentu saja, penjelajahan di dunia 7 senar ini bukan tanpa tantangan. Untuk saya yang baru pertama kalinya memegang gitar 7 senar, jelas butuh adaptasi ekstra untuk terbiasa dengan lebar leher dan penempatan jari yang berbeda.
Ada kepuasan tersendiri saat berhasil memainkan chord dan riff baru di gitar 7 senar. Otak dan jari dipaksa untuk berpikir dan bergerak dengan cara yang berbeda. Ibaratnya orang yang sudah bisa naik motor, tapi harus kembali belajar naik sepeda.
Untuk Siapa Gitar 7 Senar?
Gitar 7 senar ini cocok untuk para gitaris yang ingin memperluas jangkauan musikal mereka. Genre musik metal sering memanfaatkan gitar 7 senar untuk menghasilkan sound yang tebal dan kaya harmoni.