Mohon tunggu...
MUHAMMAD RUKHAN ASRORI
MUHAMMAD RUKHAN ASRORI Mohon Tunggu... Guru - Guru SMPIT DARUL FIKRI SIDOARJO

Hobi saya menulis artikel dan menulis esai maupun puisi di beberapa antologi bersama para penulis lainnya.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Mahasiswi Universitas Jember Taklukkan Lomba Kaligrafi Al Qur'an, Begini Ceritanya!

5 Juli 2023   07:52 Diperbarui: 5 Juli 2023   07:56 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Menjadi seorang anak BMI (Buruh Migran Indonesia) tentunya memiliki rasa suka duka yang cukup luar biasa dalam perjuangan meraih pendidikan tinggi. Hal ini juga memberikan catatan sejarah yang panjang dalam menjalani pendidikan layak. Lahir di negeri Sabah Malaysia (perbatasan dengan Indonesia) tak menjadikan sebuah pilihan bagi mahasiswi berkerudung ini. Anak yang akrab disapa Mariati ini ternyata mencetak sejarah baru dalam prestasi mahasiswa di tingkat nasional.Mariati seorang mahasiswa jurusan Biologi dari Universitas Jember ini telah mencatatkan namanya dalam sebuah kompetisi besar tingkat mahasiswa se Indonesia bulan Juni 2023 yang lalu. Yakni menjadi Juara 3 Lomba Khattil Qur'an Dekorasi (KQD) dalam sebuah tema acara Musabaqoh Tilawatil Qur'an Mahasiswa Nasional (MTQMN) FKIP Se-Indonesia yang diselenggarakan secara tatap muka.

Lomba tersebut dilaksanakan pada tanggal 12 - 14 Juni 2023 lalu yang berlokasi tepatnya di Universitas Jambi, Kabupaten Muara Jambi, Provinsi Jambi. Untuk menjadi juara di lomba tersebut tidaklah mudah karena awalnya Mariati meletakkan niat untuk ikut dalam lomba tersebut. Lalu, dia terus mempelajari materi lomba serta meminta opini dari teman-teman maupun kakak tingkat kuliahnya. Nampaknya usaha yang dilakukan berbuah manis karena mendapatkan berbagai ilmu dan berpengalaman dari rekan sejawatnya saat itu.

Usaha tak mengkhianati hasil, itulah pepatah yang sering kita dengar dimanapun bahwa perjuangan keras akan menemui babak akhirnya. Mariati dalam upaya memenangkan lomba tersebut dengan cara mencari beberapa referensi buat dekorasi, menyiapkan jenis kiat apa saja yang digunakan pada lomba khattil saat itu. Menurutnya, usaha yang paling penting adalah berlatih berkali-kali dalam membuat kaligrafi Qur'an agar hasil yang diinginkan itu memuaskan.

Setelah menjuarai lomba kaligrafi Qur'an nasional, Mariati tak cepat puas diri karena hal itu akan menjadi cambuk semangat untuk berlomba di even selanjutnya. Kesan yang didapat adalah dapat bertemu dengan para peserta mahasiswa dari universitas-universitas se-Indonesia yang luar biasa. "Masya Allah banget dan bangga!", tandasnya. Dan dari pihak kampus Universitas Jember turut mengucapkan selamat atas keberhasilan Mariati dalam lomba tersebut. Dan dia berharap semoga di tahun depan acara MTQMN akan diadakan kembali dan bisa ikut serta dalam lomba tersebut demi kebanggaan kampus tercintanya yakni Universitas Jember (UNEJ).

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun