Beberapa waktu Noah sempat akan memperkuat Garuda U-16 saat melakoni laga ujicoba lawan Uni Emirat Arab (UEA). Namun menjadi batal karena pelatih Bima Sakti tidak memanggilnya.
Ketika ditanya Indosport pada bulan Juli 2020 lalu, Noah mengatakan belum bisa memutuskan memilih jalan karier internasional nya, apakah membela Timnas Indonesia atau Belanda. Karena menurutnya, dia masih terlalu muda.
Noah ingin fokus dulu melihat perkembangan terlebih dahulu kemampuan individunya.
Dia sendiri beberapa kali dipanggil Timnas U-16 Belanda, namun belum main dan hanya duduk di bangku cadangan. Belum diberi kesempatan untuk debut.
Sejumlah pemain berdarah Indonesia lainnya baru-baru ini juga diberitakan ingin memperkuat Timnas Indonesia, seperti Justin Hubner, Ragnar Oratmangoen, Sandy Walsh, Kevin Diks Bakarbessy, atau Shayne Pattynama.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H