Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Leg Kedua di Puasa, Mohamed Salah Bisa Jadi Penentu

8 April 2021   09:04 Diperbarui: 8 April 2021   09:13 330
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Liverpool vs Real Madrid (bola.net)

Akan tetapi, menurut Klopp lagi, timnya dapat mencuri satu gol tandang. Ini menurut pelatih asal Jerman itu bisa menjadi pembeda di leg kedua pada 15 April 2021 di Anfield Stadium.

Kekalahan diakui Klopp membuat perjalanan menuju ke babak selanjutnya menjadi berat. Tapi ini adalah Liga Champions, apa pun bisa terjadi.

"Ini baru leg pertama, dan kami bisa membuat gol," kata Klopp.

Klopp juga tidak menyalahkan kesalahan yang dibuat Trent Alexander Arnold yang berbuah gol kedua Real Madrid. "Itu biasa terjadi," katanya.

Opta mencatat, tidak ada tim lain di kompetisi Eropa yang dapat mengalahkan Liverpool tersering selain Real Madrid. Tercatat Liverpool selalu kalah dalam 4 dari 5 pertemuan dengan Real Madrid.

Bagi Mohamed Salah, gol yang diciptakan saat melawan Real Madrid di atas, maka dengan demikian dia sudah membuat 27 gol di musim ini untuk Liverpool. Hal tersebut berarti Mohamed Salah sudah membuat 4 gol lebih banyak dari yang diciptakannya musim lalu (23 gol).

Dengan 27 gol itu berarti Mohamed Salah menyamai jumlah gol yang dibuatnya pada musim 2018/2019.

Adapun jumlah gol terbanyak yang pernah diciptakan Salah untuk Liverpool adalah 44 gol pada musim 2017/2018).

Pada leg kedua nanti Mohamed Salah bisa menjadi penentu, Liverpool harus menang dengan 2-0. Pada saat itu, sudah memasuki bulan Ramadhan, dan sebagai seorang Muslim dia juga berpuasa.

Sama seperti halnya pada final Liga Champions pada 27 Mei 2018, saat itu juga di bulan Ramadhan.

Final kala itu menjadi kenangan pahit bagi Mohamed Salah. Dia tidak bisa melanjutkan pertandingan karena dicederai Sergio Ramos, timnya jadi kalah 1-3.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun