Bola.com pada April 2020 lalu sempat menyebutkan nama Cristian Gonzales mulai memudar di kancah persepakbolaan tanah air.
Pria kelahiran Montevideo, Uruguay, 30 Agustus 1976 (44 tahun) itu pernah menjawab teka-teki dari sebagian orang tentang kapan dirinya pensiun bermain bola?
"Kapan saya pensiun, saya belum memikirkannya, mungkin setelah saya tidak bisa cetak gol lagi. Saya masih merasa fit seperti pemain 25an," kata Cristian Gonzales tahun lalu.
Pada Sabtu (20/3/2021) diberitakan jika putra Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep, resmi membeli Klub Divisi II Persis Solo. Dengan saham mayoritas (40%) Kaesang diangkat menjadi Direktur Utama PT PSS (Persis Solo Saestu) melalui Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) PT PSS.
Beberapa saat kemudian, nama El Loco (sebutan Cristian Gonzales) dikaitkan dengan tim yang berjuluk Laskar Sambernyawa tersebut.
Mengapa demikian?
Karena konon, antara Kaesang Pangarep sang pemilik anyar Persis Solo dan Cristian Gonzales saling mengidolakan satu sama lain.
Ada sinyal jika El Loco bakal ditarik Kaesang untuk memperkuat Laskar Sambernyawa.
Dalam video yang diunggah empat hari lalu oleh Bali United FC, terlihat di sana Kaesang sedang melakukan sesi wawancara dengan Yabes Tanuri, sang CEO Bali United FC.
Pada intinya, Yabes Tanuri menanyakan Kaesang soal keseriusannya untuk mengelola sebuah tim sepakbola yang berhasrat untuk dimilikinya.
Dalam hal ini, sebelumnya Kaesang pernah menggelar polling kepada pengikutnya di Twitter. Adik dari Gibran Rakabuming Raka itu mengatakan apakah kalian menginginkan saya menjadi pemain bola atau membeli klub?