Tim Inggris Chelsea kembali mencatat kemenangan kelima beruntun di Liga Eropa, usai The Blues di laga kelimanya, Jum'at (30/11/2018) dinihari WIB di Stamford Bridge menggulung klub asal Yunani, PAOK Thessaloniki dengan skor 4-0.
Sudah tampil percaya diri, Chelsea juga diuntungkan pada jumlah pemainnya. Hal tersebut dikarenakan, di menit ke 7 pemain PAOK Thessaloniki diberi hadiah kartu merah oleh wasit, karena si pengganjal Yevhen Khacheridi melakukan kejahatan dengan pelanggaran keras kepada Olivier Giroud. PAOK pun berjuang hanya dengan sepuluh orang pemain.
Semangat Chelsea disertai keunggulan jumlah pemain berhasil menciptakan gol di menit ke 27. Gol ini dicetak Olivier Giroud setelah Giroud menerima umpan terobosan dari Pedro.
Olivier Giroud kembali mencetak gol kedua bagi Chelsea di menit ke 37 - hanya berselang 10 menit dari gol pertama - kali ini mantan penyerang Arsenal ini membuat golnya setelah menerima operan dari Cesc Fabregas.
Sampai babak pertama usai, skor 2-0 masih buat keunggulan Chelsea.
Di babak kedua, The Blues konstan mempertahankan serangan. Di menit ke 60, Callum Hudson-Odoi membawa Chelsea menambah keunggulan menjadi 3-0. Kiper PAOK, Alexandros Paschalakis gagal menghalau bola yang disepak Odoi.
Tak cukup tiga, Chelsea menambah penderitaan PAOK dengan mencetak gol yang keempat di menit ke 78. Kali ini Alvaro Morata yang baru tiga menit masuk menggantikan Olivier Giroud yang membuat gol keempat The Blues di laga tersebut. Prosesnya adalah, pemain asal Spanyol ini menyundul bola hasil operan Odoi.
Keunggulan empat nol, The Blues masih saja gencar menyerang. Tapi, sampai wasit membunyikan peluit panjang tanda laga usai, skor tetap bertahan, milik Chelsea
Klub London Biru yang sudah memastikan lolos ke 32 besar Liga Eropa memuncaki klasemen Grup L dengan torehan 15 poin dari lima pertandingan. Posisi kedua dijabat oleh BATE Borisov dengan enam poin.Â
PAOK Thessaloniki sendiri bermain lumpur di dasar klasemen dengan hanya memiliki tiga poin.
Klub Inggris lainnya, Arsenal juga menang atas Vorskla Poltava di Stadion NSK Olimpiyskiy, Kyiv di Liga Eropa Grup E, Jum'at (30/11/2018) dinihari WIB.