Timnas Indonesia memiliki catatan yang paling minim.Â
Termasuk edisi 2024, sudah lima kali Indonesia tampil di putaran final, masing-masing pada 2007, 2004, 2000, dan 1996.
Hasilnya dari keempat edisi itu Garuda terhenti di fase grup.
"Kita tahu kualitas Jepang, Irak, dan Vietnam. Tetapi semua terjadi 90 menit, dimulai dari 0-0," kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir menanggapi hasil drawing tersebut.
Ketika masih bernama Vietnam Selatan, Vietnam pernah tampil pada edisi 1960 dan 1956. Mereka terhenti di fase grup.
Ketika sudah menjadi Vietnam, tim yang berjuluk The Golden Star Warriors itu mencapai perempatfinal di edisi 2019 dan 2007.
Mampukah pada edisi kali ini Vietnam yang ditukangi Phillippe Troussier itu berbicara banyak? Bukan perkara yang mudah karena lawan-lawannya tangguh.
Bukan hanya sering tampil di Piala Asia, Irak juga kerap tampil di Piala Dunia.
Dari beberapa kali tampil di putaran final, The Lion of Mesopotamia juara pada edisi 2007 saat digelar bersama Indonesia, Thailand, dan Vietnam.
Kendati pada saat itu Irak sedang dalam kondisi kacau balau.
Jepang merupakan negara paling sukses di Piala Asia.