Selain juga ada bulan Ramadhan dan tentunya IdulFitri.
Namun itulah sulitnya menjadi Ketua Umum PSSI dimana mereka harus membuat kebijakan yang memuaskan semua kalangan dan demi majunya sepakbola Indonesia ke depannya.
Seperti apa yang dikatakan mantan Ketua Umum PSSI Edy Rahmayadi yang mengucapkan selamat kepada Erick Thohir atas terpilihnya menjadi Ketua Umum PSSI periode 2023-2027 dimana Edy Rahmayadi sembari mengatakan bahwa mengurus bola itu lebih sulit daripada mengurus negara.
Janji tidak boleh diingkari begitu saja.
Selain menghidupkan kembali Liga 2 dan 3 dan dengan demikian adanya kembali sistem degradasi di Liga 1, janji-janji Erick Thohir lainnya adalah membangun fasilitas latihan Timnas Indonesia, membenahi wasit, menggunakan VAR, dan mengejar ketinggalan dari negara lain.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H