"Kemarin baru datang Ferdiansyah Cecep dan Kakang Rudianto dari Persib," ujar Shin.
Lebih lanjut Shin mengatakan persiapan memang harus jangka panjang, lebih lama lebih baik.
Sebagai salah satu persiapan ke Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 itu PSSI akan menggelar turnamen mini yang terdiri dari empat negara pada 17-22 Pebruari 2023.
Selain Indonesia, ketiga negara lainnya yang sudah memastikan lolos ke Piala Dunia U-20 2023 yang mengikuti turnamen mini itu adalah Selandia Baru, Fiji, dan Guatemala.
Format setengah kompetisi, dimana seluruh tim akan bertemu dan peringkat teratas maka dialah yang juara.
Piala Asia U-20 akan digelar pada 1-18 Maret 2023 di Uzbekistan sedangkan Piala Dunia U-20 20 Mei-11 Juni.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H