Mohon tunggu...
Rudy Wiryadi
Rudy Wiryadi Mohon Tunggu... Akuntan - Apapun yang terjadi
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Mulai hari dengan bersemangat

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Mengenal Estrela da Amadora, Klub Portugal yang Diakuisisi oleh Orang Indonesia

5 Februari 2023   11:07 Diperbarui: 5 Februari 2023   11:40 377
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Estrela da Amadora, klub Liga 2 Portugal yang diakuisisi oleh orang Indonesia (bolatimes.com)

Jika mendengar Portugal, Portugis, maka apakah yang pertama-tama Anda bayangkan mengenai salah satu negara di Eropa itu?

Ada yang menghubungkan sebagai bangsa yang pernah menjajah Indonesia, cukup banyak pengaruhnya di Indonesia. Budaya, bahasa, dan sejumlah peninggalan Portugis di Nusantara.

Ada juga yang langsung ingat kepada olahraga sepakbola.

Portugal menjadi salah satu kiblat sepakbola dunia dengan para pemainnya yang melegenda.

Mulai dari Eusebio, Cristiano Ronaldo, Rui Costa, Luis Figo, Pepe, Deco, dan banyak lagi.

Namun belum banyak yang tahu jika di negara benua biru itu ada klub yang dimiliki orang Indonesia.

Klub apakah itu?

Pada 10 Mei 2022 yang lalu, Pakuan Football Enterprise, sebuah perusahaan pengelolaan bisnis sepakbola asal Indonesia, mengumumkan lewat akun Instagram resmi Estrela da Amadora bahwa mereka resmi memiliki klub yang kini berkiprah di Liga 2 Portugal (Liga Pro) itu.

Bermarkas sekitar 20 menit dari Lisbon, menjadikan Estrela da Amadora incaran para pencari bakat talent scouting dari seluruh dunia.

Tercatat Estrela da Amadora menjadi nomor enam di benua biru sebagai lokasi untuk mendapatkan para pemain muda berbakat untuk berkembang di Eropa.

Para pemain muda yang dididik di klub itu berasal dari Eropa maupun Amerika Latin.

Kepala Pakuan Football Enterprise, Dodi Irwan Suparno, menyebutkan Amadora memiliki tradisi dan sejarah sepakbola yang erat dan kental.

Banyak sekali bibit-bibit pesepakbola yang diekspor ke berbagai klub di benua biru dari Amadora.

Klub yang berjuluk Tricolores Estrela itu memiliki Stadion Estadio Jose Gomes yang berkapasitas 9.288 penonton.

Hingga saat ini, Liga Pro 2022/2023 sudah memasuki  pekan ke-19 dimana Estrela da Amadora bertengger di posisi ketiga dengan 34 poin dari 19 laga dari keseluruhan 18 kontestan.

Di posisi puncak klasemen bertengger Moreirense dengan 46 poin, dan di posisi kedua diduduki oleh SC Farense dengan 35 poin.

Jaino Matos selaku sporting director klub mengatakan bahwa Amadora juga akan berkontribusi bagi pengembangan para talenta dari Indonesia.

Sebelum itu para pemain muda itu akan dibekali dulu dengan standar Liga Portugal sebelum bergabung.

"Kita harus mematangkan dulu para pemain asal Indonesia baik secara fisik maupun mental. Faktor itu sering menjadi penyebab gagalnya mereka bersaing ," kata Jaino Matos.

Jaino Matos ingin menjadikan Estrela da Amadora menjadi pelabuhan baru para pemain muda dari Indonesia seperti halnya dari klub-klub dari Jepang, Korea Selatan, Italia, dan sebagainya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun