"Tetap bertahan. Pekerjaanmu belum selesai" komentar Gabriel Budi.
Komentar sang agen itu mengisyaratkan agar Asnawi tetap bertahan di Ansan Greeners karena kliennya masih terikat kontrak dengan The Green Wolves sampai tahun 2024.
Awal mula pemain kelahiran Makassar itu bergabung dengan Ansan Greeners yang berkiprah di Liga 2 Korea Selatan adalah pada awal Januari 2021.
Setahun kemudian, Asnawi mendapatkan perpanjangan kontrak mulai Januari 2022.
Dalam kontrak, memang ada klausul Asnawi bisa pindah klub.
Adalah Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, yang memberikan rekomendasi agar Asnawi bermain di Ansan Greeners itu.
Shin Tae-yong menginginkan anak asuhnya itu mencari pengalaman di liga yang lebih kuat.
Toh, Shin Tae-yong membutuhkan pemain yang berpengalaman dengan atmosfer liga yang berkualitas.
Mainnya Asnawi di Liga Korea mendapatkan perhatian besar. Soalnya, K-League sendiri mengumumkan pemain dari ASEAN mendapatkan kuota yang terbatas.
Namun atas rekomendasi dari Shin Tae-yong, Ansan Greeners menjadi klub Korea pertama yang memanfaatkan regulasi K-League tersebut untuk merekrut Asnawi Mangkualam.
Debut Asnawi bersama Ansan Greeners adalah di ajang Korean FA Cup berhadapan dengan Yang Pyeong FC, klub Liga kasta keempat (K4-League). Berakhir untuk kemenangan Ansan Greeners 1-0.