Selain lolos ke putaran final Piala Asia 2023 dengan status sebagai runner-up kedua terbaik setelah Kirgistan, Garuda juga mantap menggoreskan cakarnya.
Tercatat Indonesia menjadi tim tertajam kedua dengan melesakkan 9 gol ke gawang lawan-lawannya. Timnas Indonesia hanya kalah dari Palestina dari Grup B dengan 10 gol.
Ke 9 gol dilesakkan kedalam gawang Nepal 7 biji (dari skor 7-0 kemenangan Indonesia) ditambah ke gawang Kuwait 2 biji. Garuda sama dengan Uzbekistan dari Grup C dengan 9 gol.
Negara-negara lainnya masing-masing India dan Malaysia dengan 8 gol.
Singapura 7 gol. Sedangkan Thailand dan Kuwait 5 gol.
Ke 9 gol yang dilesakkan ke gawang lawan itu terbagi rata ke masing-masing pemain. Masing-masing oleh Marc Klok, Rahmat Irianto, Dimas Drajad, Marselino Ferdinan, Witan Sulaeman (2), Elkan Baggott, Fachrudin Aryanto, dan Saddil Ramdani.
Garuda menjadi tim tersubur kedua dari tiga laga. Hanya melawan Yordania Indonesia kalah 0-1.
Cakar Garuda mengoyak gawang Kuwait dua kali di Grup A dari skor 2-1 di laga perdana.
Di negara Asia Tenggara lainnya bahkan Filipina hanya menjebol satu kali. Bahkan The Azkals (julukan Timnas Filipina) gagal berbicara di babak utama.
Fakta menarik, ke 9 gol terbagi secara merata diciptakan oleh pemain sayap, penyerang, bek tengah, dan bek sayap.
Ini pertama kalinya Garuda lolos ke putaran final Piala Asia setelah 19 tahun lamanya lewat jalur kualifikasi sejak tahun 2004.