Mohon tunggu...
Rudy Wiryadi
Rudy Wiryadi Mohon Tunggu... Akuntan - Apapun yang terjadi
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Mulai hari dengan bersemangat

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Semifinal Piala Thomas Indonesia vs Jepang, Ginting Tetap Dipasang sebagai Tunggal Pertama?

13 Mei 2022   10:05 Diperbarui: 13 Mei 2022   12:35 244
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Anthony Sinisuka Ginting (sport.detik.com)


Malaysia hanya omong besar saja bisa merebut Piala Thomas 2022.

Sebelum berangkat Bangkok, Thailand, tim Piala Thomas negeri Jiran itu berkoar-koar akan merebut lambang supremasi bulutangkis beregu putra dari juara bertahan Indonesia.

Namun apa yang terjadi, Negeri Jiran bahkan gagal melangkah ke semifinal, setelah mereka dibekuk oleh Kuch Kuch Hota Hai. Malaysia keok 2-3 dari India di perempatfinal, Kamis (12/5/2022).

Ini merupakan kejutan. India maju ke empat besar perhelatan Piala Thomas, hal yang jarang-jarang terjadi.

Dari empat tim yang melaju ke semifinal, hanya Indonesia yang mencatat hasil sempurna 3-0.

Sedangkan ketiga lainnya berakhir dengan 5 partai (3-2).

Jepang yang susah payah menundukkan Taiwan di perempatfinal menjadi lawan Indonesia di semifinal.

Semua laga semifinal akan digelar pada Jum'at (13/5/2022) pada pukul 18.00. Indonesia Vs Jepang di lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Sedangkan Denmark Vs India di lapangan 2 Impact Arena, Bangkok, Thailand.

Sama seperti Jepang dan India, Denmark pun harus susah payah memeras keringat untuk bisa lolos ke empat besar ini atas Korea Selatan.

Anthony Sinisuka Ginting yang "pecah telor" mengalahkan 21-12, 25-27, dan 21-17 dari Zhao Jun Peng dari Cina di perempatfinal, Kamis (12/5/2022) menimbulkan pertanyaan apakah pemain kelahiran Cimahi, Jawa Barat, itu akan tetap dipasang sebagai tunggal pertama menghadapi Jepang.

Apakah Ginting memang sudah beradaptasi dengan kondisi pagelaran akbar seperti Piala Thomas? Hal tersebut lantaran Ginting sebelumnya sudah tiga kali kalah ketika melawan Singapura, Thailand, dan Korea Selatan.

Jepang nampaknya akan memasang pemain peringkat nomor dua dunia Kento Momota sebagai tunggal pertama.

Secara head to head Momota unggul atas Ginting dalam 15 pertemuan yaitu 11-4. Sedangkan head to head atas Jonatan Christie, Momota juga masih unggul 5-1 dalam 6 pertemuan.

Pertemuan antara Kento Momota dengan Ginting biasa disebut dengan "Momogi". Menurut Anda siapakah yang sebaiknya dipasang sebagai tunggal pertama, Ginting atau Jojo?

Ginting kalah tiga kali dan "pecah telor" saat menghadapi Zhao Jun Peng dari Cina di perempatfinal, yang menjadi pertanyaan apakah Ginting sudah benar-benar nyetel?

Jika memenangkan satu angka saja dari tunggal pertama ini. Jojo diharapkan tetap on fire di tunggal kedua.

Ganda putra pertama nampaknya Indonesia tetap memasang Kevin Sanjaya Sukamuljo/Muhammad Ahsan yang tampil garang ketika mengalahkan dua gim 21-17 dan 21-16 "tiang listrik" Ou Xuan Yi/Liu Yu Chen.

Kevin yang dipasangkan dengan Ahsan sudah terbukti mengacaukan permainan Yi/Chen. Hal yang sama bisa terjadi atas Takuro Hoki/Yugo Kobayashi yang peringkat nomor 4 dunia.

Jika dua ganda putra Indonesia dapat meraih dua angka, maka satu angka lagi dapat dicuri dari tunggal putra.

Selain Kento Momota, Jepang masih punya Kanta Tsuneyama yang berperingkat 15 dunia. Rekor pertemuan antara Jonatan dengan Tsuneyama adalah 4-0 untuk keunggulan Jojo.

Jadi menurut saya sebaiknya Ginting tetap diplot sebagai tunggal pertama. Ginting diharapkan dapat menggulingkan Momota. Jika pun kalah, Jojo siap.

Tunggal ketiga Indonesia juga memberi harapan dimana Shesar Hiren Rhustavito selalu memenangkan laga di fase grup.

Masih ada lagi Syabda Belawa Perkasa yang perkasa menjadi pahlawan kemenangan Indonesia atas Korea Selatan sehingga Indonesia menjadi juara Grup A.

Siapa pun ganda putra kedua yang akan dipasang, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana atau Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dapat diandalkan.

Saya prediksi Indonesia menang atas negeri matahari terbit itu.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun