Ginting kembali bermain buruk.Â
Pada laga perdana Piala Thomas 2022, peringkat 5 dunia Anthony Sinisuka Ginting membuat Indonesia mencatat hasil tidak sempurna.
Ginting menjadi satu-satunya pemain yang kalah dari skor 4-1 untuk kemenangan Indonesia atas Singapura dalam fase Grup A.
Dalam laga yang digelar di Impact Arena, Bangkok, Thailand, Minggu (8/5/2022) itu Ginting takluk dari juara dunia 2021, Loh Kean Yew dengan dua gim langsung 13-21 dan 14-21.
Beruntung Indonesia mempunyai modal untuk lebih berpeluang melaju ke babak selanjutnya, karena empat partai lainnya dimenangkan oleh rekan-rekannya.
Kedudukan menjadi imbang 1-1 setelah di partai kedua ganda putra Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto mengalahkan Hee Yong Kai Terry/Loh Kean Hean dengan tiga gim 21-14, 19-21, dan 21-12.
Indonesia balik memimpin menjadi 2-1 ketika tunggal kedua Jonatan Christie menundukkan Jia Heng Jason Teh dengan skor 21-19 dan 21-13.
Keunggulan Indonesia bertambah menjadi 3-1 setelah ganda kedua Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana menang atas Jun L. Andy Kwek/Danny Bawa Chrisnanta dengan skor 24-22 dan 21-14.
Di partai terakhir tunggal ketiga Shesar Hiren Rhustavito membuat Indonesia unggul 4-1 setelah mengalahkan Jua We Joel Koh 21-16 dan 21-7.
Seperti yang diprediksi semula, Anthony Sinisuka Ginting memang dikhawatirkan tidak menyumbangkan angka ketimbang Jonatan Christie di nomor tunggal putra.