Ngadulag di Jawa Barat (mbludus.com)
Jelas Ngabuburit menjadi salah satu identitas Jawa Barat. Istilah ini muncul setiap kali bulan Ramadhan tiba setiap tahunnya.
Berasal dari kata "nga" yang artinya sengaja, lantas dirangkaikan dengan kata "burit" yang artinya sore.
Jadi Ngabuburit adalah sengaja membuang-buang waktu hingga tak terasa sudah waktu Maghrib dan waktunya berbuka puasa.
Lahir di wilayah Jawa Barat sejak sebelum era 1990-an istilah Ngabuburit itu menyebar dan menjadi populer di wilayah-wilayah lainnya di Indonesia.
Istilah lainnya yang muncul di bulan Ramadhan ini di wilayah Jawa Barat adalah "puasa ayakan" dan "godin".
Istilah puasa ayakan itu bukan berasal dari kata ayakan (bahasa Sunda) yang artinya saringan, namun berasal dari kata "aya' dan "hakan".
Aya berarti ada dan hakan dalam bahasa Sunda artinya makan.
Istilah ini hanyalah candaan lucu yang biasanya diberikan kepada anak-anak yang berpuasa di bulan Ramadhan, namun kalau tidak ada makanan diam saja, tapi kalau ada makanan ya, dimakan saja.
Jadi puasa ayakan itu istilah lucu dari nu aya dihakan, yang ada dimakan.